PENGARUH RISIKO PASAR, EARNINGS VOLATILITY, PERTUMBUHAN AKTIVA DAN PROFITABILITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)

Ifan Aminurakhman, . (2012) PENGARUH RISIKO PASAR, EARNINGS VOLATILITY, PERTUMBUHAN AKTIVA DAN PROFITABILITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Ifan Aminurakhman-8335109165.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui pengaruh risiko pasar terhadap kebijakan dividen, 2) mengetahui pengaruh earnings volatility terhadap kebijakan dividen, 3) mengetahui pengaruh pertumbuhan aktiva terhadap kebijakan dividen, 4) mengetahui pengaruh profitibilitas terhadap kebijakan dividen, 5) mengetahui pengaruh risiko pasar, earnings rolatility, pertumbuhan aktiva dan profitabilitas secara simultan terhadap kebijakan dividen. Data dalam penelitian ini diambil dari perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tiga tahun untuk periode 2008 sampai 2010. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Sampel untuk penelitian ini terdiri dari 23 perusahaan yang memenuhi kriteria yang telah ditetapkan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis statistik dengan menggunakan program Statistical Product and Service Solution (SPSS) versi 16 dengan pendekatan regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) Risiko pasar tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen dan mempunyai hubungan negatif dengan kebijakan dividen, 2) Earnings volatility tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen dan mempunyai hubungan negatif dengan kebijakan dividen, 3) Pertumbuhan aktiva tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen dan mempunyai hubungan negatif dengan kebijakan dividen, 4) Profitabilitas mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen dan mempunyai hubungan positif dengan kebijakan dividen, 5) Risiko pasar, earnings volatility, pertumbuhan aktiva dan profitabilitas secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kebijakan dividen, Kata kunci : Resiko Pasar, Earnings Volatility, Pertumbuhan Aktiva, Profitabilitas dan Kebijakan dividen.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1.) Yunika Murdayanti, SE., M.Si 2.) M. Yasser Arafat, SE., Akt., MM
Subjects: Ilmu Sosial > Perdagangan > Akuntansi
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: putra putra putra
Date Deposited: 05 Nov 2019 09:24
Last Modified: 05 Nov 2019 09:24
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/1099

Actions (login required)

View Item View Item