HUBUNGAN ANTARA ASIMETRI INFORMASI DENGAN BIAYA MODAL EKUITAS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

MARLIN OKTAVIANE, . (2014) HUBUNGAN ANTARA ASIMETRI INFORMASI DENGAN BIAYA MODAL EKUITAS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Full (Marlin Oktaviane).pdf

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan melihat seberapa jauh hubungan asimetri informasi dengan biaya modal ekuitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan bentuk penelitian metode expost facto dengan pendekatan korelasional. Dengan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling. Data yang diperoleh berasal dari data transaksi harian dan data Fact Book yang didapat dari penelitian di Bursa Efek Indonesia. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa: (a) secara total tingkat asimetri informasi yang terjadi di Perusahaan Manfaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia termasuk dalam katagori rendah, (b) tingkat biaya modal ekuitas di Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia juga termasuk dalam kategori rendah. Sedangkan temuan hasil analisis korelasi menunjukkan bahwa asimetri informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap biaya modal ekuitas pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. ************** This research conducted to look how strong the correlation between information asymmetry with the cost of equity capital in manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange.This research use expost facto method with the correlation approach. This research use purposive sampling as a technique of data collection. Data obtained from daily transactions data and Fact Book data obtained from research in the Indonesia Stock Exchange. The result of descriptive analysis shows that: (a) according to the information asymmetry in manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange included in low categories, (b) the cost of equity capital in manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange included in low categories. And the result of Correlation analysis shows that the information asymmetry have positive and significant influence on the cost of equity capital in manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dra. Sri Zulaihati, M.Si. ; 2). Ratna Anggraini, S.E Akt., M.Si.
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi
Manajemen > Manajemen , Business
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Rima Safitri .
Date Deposited: 29 Dec 2020 18:25
Last Modified: 29 Dec 2020 18:25
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/12090

Actions (login required)

View Item View Item