DINAMIKA KESETARAAN GENDER DALAM KONTESTASI ORGANISASI KEMAHASISWAAN (Studi Kasus: Lima Anggota Perempuan di Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta dari Periode Tahun 2015 hingga Periode Tahun 2017)

LAILA HAFIFAH, . (2021) DINAMIKA KESETARAAN GENDER DALAM KONTESTASI ORGANISASI KEMAHASISWAAN (Studi Kasus: Lima Anggota Perempuan di Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta dari Periode Tahun 2015 hingga Periode Tahun 2017). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (833kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (551kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (431kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (429kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (254kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (369kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (518kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Laila Hafifah, Dinamika Kesetaraan Gender dalam Kontestasi Organisasi Kemahasiswaan (Studi Kasus: Lima Anggota Perempuan di Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta dari Periode Tahun 2015 hingga Periode Tahun 2017). Skripsi. Program Studi Sosiologi. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Jakarta. 2021. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan faktor penghambat partisipasi perempuan dalam memperoleh posisi strategis di struktur kepengurusan BEM UNJ periode tahun 2015 hingga periode tahun 2017. Penelitian ini juga akan menjelaskan bagaimana dinamika kesetaraan gender memainkan perannya dalam kontestasi Organisasi Kemahasiswaan BEM UNJ periode tahun 2015 hingga periode tahun 2017 jika dilihat dalam konsep gender. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah lima anggota perempuan BEM UNJ periode tahun 2015 hingga periode tahun 2017. Penelitian ini juga melibatkan 6 orang informan pendukung yang terdiri dari anggota laki-laki BEM UNJ periode tahun 2015 hingga periode tahun 2017 serta dua oarang informan triangulasi yang terdiri dari mahasiswa biasa bukan anggota BEM UNJ. Lokasi penelitian ini bertempat di sekertariatan BEM UNJ Jakarta. Waktu penelitian dilakukan awal Maret sampai Desember 2021. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi data. Berdasarkan temuan lapangan, terdapat faktor pendukung yaitu aturan yang memperbolehkan perempuan untuk menjadi calon Ketua atau kepala departemen BEM UNJ. Terdapat pula faktor penghambat seperti perasaan inferior anggota perempuan BEM UNJ dan otoritas anggota laki-laki dalam mendominasi posisi strategis di kepengurusan BEM UNJ. Peneliti menggunakan konsep gender dengan pendekatan patriarki sebagai kacamata anggota perempuan terhadap budaya patriarki yang ada di BEM UNJ. Berdasarkan keadaan di mana jumlah anggota perempuan yang tinggi tetapi, tidak sebanding dengan perolehan posisi strategis di dalam kepengurusan BEM UNJ telah membuka sedikit kesadaran anggota perempuan untuk bisa meningkatkan kualitas diri agar dapat bersaing dengan anggota laki-laki. Masih diperlukan banyak usaha dari kaum perempuan untuk keluar dari ketidakadilan gender yang dialami. Kata Kunci: Gender, Patriarki, Otoritas, Ketidakadilan Gender ABSTRACT Laila Hafifah, Dynamics Of Gender Equality in Student Organization Contestation (Case Study : Five Female Members of Student Executive Council State University of Jakarta from Period of 2015 until Period of 2017). Ungraduate Thesis. Sociology Study Program. Faculty of Social Science. State University of Jakarta. 2021. This research aims to describe supporting and obstacling factors regarding female participations in obtaining strategic position in management structure of BEM UNJ (Student Executive Council) in period of 2015 until 2017. This research will also explain how dynamics of gender equality play its role in BEM UNJ in that period seeing from gender concept. This research is using qualitative research with case study research. The subjects of this study are five female members of BEM UNJ from period 2015 until 2017. This research also involves six supporting informants from male member of BEM UNJ with the same period and two other triangulation informants of non member BEM UNJ (the student of State University of Jakarta). The location of the research is at Secretariat of BEM UNJ Jakarta. The time of the research took place from the beginning of March until December 2021. Data from this research carried out by these methods : observation, interviews, and data documentations. According to the result of this study, the supporting factor is the regulation that allows female to become candidates of chairman or head of department BEM UNJ. The obstacling factor are the inferior feelings of female members and authority of male members in dominating strategic positions in the management of BEM UNJ. This research use gender concept with patriarchy as to represent the female members in patriarchy culture. Based on situation, the number of female members in organization are higher than male members but they are not in strategic positions. It opened an awareness from the female members itself to improve their quality to compete with the male members. It still takes a lot of effort from the female members to get out from the gender inequality. Key Words: Gender, Patriarchy, Authority, Gender Inequality.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Abdul Rahman Hamid, SH., MH. 2).Achmad Siswanto, M.Si.
Subjects: Karya Umum > Karya Tulis Perguruan TInggi
Ilmu Sosial > Sosiologi
Ilmu Sosial > Wanita,Pernikahan dan Keluarga
Ilmu Politik > Ilmu Politik (umum)
Divisions: FIS > S1 Sosiologi
Depositing User: Users 9603 not found.
Date Deposited: 02 Mar 2021 07:33
Last Modified: 02 Mar 2021 07:33
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/13725

Actions (login required)

View Item View Item