ERVIN FARHAN, . (2021) ALIH KODE PADA PERCAKAPAN DALAM VIDEO YOUTUBE ICHA AYU (Penelitian pada Mahasiswa Semester 9 Tahun Akademik 2020/2021 Jurusan Pendidikan Bahasa Prancis Fakultas Bahasa dan Seni). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
SURAT PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI.pdf Download (266kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (375kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (511kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (369kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (789kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (349kB) | Request a copy |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (360kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (343kB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK ERVIN FARHAN. 2021. Alih Kode Pada Percakapan Dalam Video YouTube Icha Ayu. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis alih kode dan faktor alih kode yang terkandung pada percakapan dalam video YouTube Icha Ayu. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data simak dan catat sesuai dengan teori Sudaryanto (2015:203-206). Sumber data yang digunakan di dalam penelitian ini adalah 13 video yang sudah dipublikasikan oleh Icha Ayu pada media sosial YouTube. Secara keseluruhan, video-video tersebut menceritakan tentang keseharian Icha Ayu di Prancis bersama suaminya kepada penonton. Penelitian ini menggunakan teori Wardhaugh (2006:104-105) sebagai teori utama untuk menganalisa jenis-jenis alih kode dan teori Holmes (2013:34) untuk menganalisa faktor-faktor penyebab terjadinya alih kode. Menurut Wardhaugh terdapat tiga jenis alih kode yaitu; 1) situational code switching, 2) metaphorical code switching, dan 3) conversational code switching. Kemudian Holmes menjelaskan bahwa terdapat empat faktor penyebab terjadinya alih kode, yaitu: 1) participant, 2) solidarity, 3) status, dan 4) topic. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 25 data alih kode pada percakapan dalam video YouTube Icha Ayu, ditemukan ketiga jenis alih kode dari teori utama (Wardhaugh 2006:104-105) dengan rincian sebagai berikut: jenis alih kode yang paling dominan terjadi adalah conversational code switching sebanyak 18 data, metaphorical code switching sebanyak 5 data, dan situational code switching sebanyak 2 data. Kemudian, ditemukan keempat faktor alih kode berdasarkan teori Holmes (2013:34) dengan rincian sebagai berikut: faktor alih kode yang paling dominan terjadi adalah faktor topic sebanyak 19 data, faktor participant dan status sebanyak 6 data, dan faktor solidarity sebanyak 3 data. Penelitian ini diharapkan dapat memperdalam pemahaman peneliti terkait dengan jenis alih kode dan faktor-faktor yang mempengaruhinya sebagai salah satu bentuk fenomena sosial yang sering terjadi di masyarakat pengguna bahasa. Terakhir, penelitian ini juga diharapkan dapat menambah wawasan bagi peneliti berikutnya, khususnya peneliti yang akan melakukan penelitian mengenai alih kode. Hasil penelitian ini juga dapat digunakan sebagai bahan acuan bagi peneliti berikutnya untuk meneliti alih kode baik di dalam dunia nyata maupun dunia maya. Kata kunci: alih kode, jenis alih kode, faktor alih kode, video. ABSTRACT ERVIN FARHAN. 2021. Code Switching on The Conversation of Icha Ayu’s Video on YouTube. Thesis. Study Program of French Language Education, Faculty of Language and Art, Universitas Negeri Jakarta. This study aims to determine the type of code switching according to Wardhaugh (2006: 104-105) and the code switching factor according to Holmes (2013: 34) contained in the conversation in the YouTube video of Icha Ayu. This research is a descriptive qualitative research with the observation and note-taking technique of collecting data in accordance with Sudaryanto's theory (2015: 203-206). The data sources used in this study were 13 videos that have been published by Icha Ayu on YouTube social media. Overall, the videos tell the audience about Icha Ayu's daily life in France with her husband. This research uses Wardhaugh's (2006: 104-105) theory as the main theory to analyze the types of code switching and Holmes (2013: 34) theory to analyze the factors that cause code switching. According to Wardhaugh, there are three types of code switching, namely; 1) situational code switching, 2) metaphorical code switching, and 3) conversational code switching. Then Holmes explained that there are four factors that cause code switching, namely: 1) participant, 2) solidarity, 3) status, and 4) topic. The results of this study indicate that from 25 code switching data on conversations in Icha Ayu's YouTube videos, three types of code switching were found from the main theory (Wardhaugh 2006: 104-105) with the following details: the most dominant type of code switching is conversational code switching with 18 data, metaphorical code switching with 5 data, and situational code switching with 2 data. The most dominant factor of code switching was the topic factor with 19 data, 6 data of participant and status factors, and 3 data of solidarity factor. This research is expected to deepen the researchers' understanding regarding the types of code switching and the factors that influence it as a form of social phenomenon that often occurs in language-user communities. Finally, this research is also expected to add insight for future researchers, especially researchers who will conduct research on code switching. The results of this study can also be used as a reference material for future researchers to examine code switching both in the real world and in cyberspace. Keyword: code switching, code switching types, code switching factors, video
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Yusi Asnidar, S.Pd, M.Hum 2). Ratna, S.Pd, M.Hum |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Perancis |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa Perancis |
Depositing User: | Users 9014 not found. |
Date Deposited: | 05 Mar 2021 07:58 |
Last Modified: | 05 Mar 2021 07:58 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/14092 |
Actions (login required)
View Item |