TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM FILM ENTRE LES MURS KARYA LAURENT CANTET

Septiyana Damayanti, . (2018) TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM FILM ENTRE LES MURS KARYA LAURENT CANTET. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Yana.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk-bentuk tindak tutur ekspresif yang terdapat dalam film Entre Les Murs. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif-deskriptif dengan menggunakan teknik analisis isi menurut Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Untuk mengetahui bentuk-bentuk tindak tutur ekspresif yang terdapat dalam dialog film Entre Les Murs, digunakan 15 bentuk tindak tutur ekspresif yang digagas oleh Vanderveken yang terdiri dari remercier, s’excuser, féliciter, complimenter, se plaindre, déplorer, se lamenter, récriminer, approuver, vanter, se vanter, désapprouver, huer, saluer dan condoloir pada setiap tuturan yang terdapat di film tersebut dengan dikaitkan kepada konteks yang melatarbelakanginya. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa bentuk tindak tutur ekspresif yang paling banyak ditemukan pada film Entre Les Murs karya Laurent Cantet adalah récriminer. Penelitian ini berguna untuk memperoleh pemahaman mendalam mengenai tindak tutur ekspresif yang terdapat dalam film Entre Les Murs dan juga dapat menambah wawasan bagi mahasiswa Program Studi Bahasa Prancis terutama pada mata kuliah linguistik. Juga untuk mempelajari kajian pragmatik dalam kalimat berbahasa Prancis.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Evi Rosyani Dewi, S.S, M.Hum
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Perancis
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa Perancis
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 12 Nov 2019 15:32
Last Modified: 12 Nov 2019 15:32
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/1426

Actions (login required)

View Item View Item