UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS GERAK SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN EKSPLORASI GERAK PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI KELAS IV SEKOLAH DASAR (Studi Penelitian Tindakan Kelas di SDN Sukapura 01 Pagi Jakarta Utara)

RIZKY ALAWIYAH, . (2016) UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS GERAK SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN EKSPLORASI GERAK PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI KELAS IV SEKOLAH DASAR (Studi Penelitian Tindakan Kelas di SDN Sukapura 01 Pagi Jakarta Utara). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS GERAK SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN EKSPLORASI GERAK PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN JA~1.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas gerak siswa pada mata pelajaran pendidikan jasmani bagi siswa kelas IV A SDN Sukapura 01 Pagi Jakarta Utara melalui pembelajaran eksplorasi gerak. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan September 2015 sampai dengan bulan Januari 2016 dan menggunakan dua siklus model siklus Jhon Elliot. Hasil penelitian menunjukan data yang diperoleh saat proses pembelajaran eksplorasi gerak pada siklus I sebesar 83,3% dan pada siklus II menjadi 91,6 %. Hasil pengamatan kreativitas gerak siswa 64,1% pada siklus I menjadi 79,5 % pada siklus II. Instrumen penelitian ini telah divalidasi oleh penguji ahli. Dengan demikian model pembelajaran eksplorasi gerak ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kreativitas gerak siswa. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan adanya peningkatan prsentase pencapaian pada tiap siklusnya, implikasi penelitian ini bahwa pembelajaran eksplorasi gerak dapat dijadikan sebagai salah satu strategi pembelajaran untuk meningkatkan kreativitas gerak siswa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Moh. Syarif Sumantri, M.Pd. ; 2). Dr. Ir. Arita Marini, M.E.
Subjects: Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas
Divisions: FIP > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 18 Nov 2019 10:24
Last Modified: 18 Nov 2019 10:24
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/1605

Actions (login required)

View Item View Item