UPAYA MAHASISWA PRODI PAI UNJ DALAM MENINGKATKAN RELIGIOSITAS DI MASA PANDEMI COVID-19

YULY ULAN DARI, . (2021) UPAYA MAHASISWA PRODI PAI UNJ DALAM MENINGKATKAN RELIGIOSITAS DI MASA PANDEMI COVID-19. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (330kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (123kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (78kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (108kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (209kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (79kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (86kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB) | Request a copy

Abstract

Masa pandemi Covid-19 membuat kegiatan ibadah maupun keagamaan ikut terdampak. Dalam menyikapi pandemi, pemerintah membuat kebijakan beribadah di rumah dan membatasi aktivitas sosial masyarakat. Keterbatasan tersebut berpotensi untuk menurunkan religiositas muslim, khususnya pada mahasiswa prodi PAI UNJ yang memiliki peran di lingkungan masyarakat sebagai calon guru agama. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis upaya mahasiswa prodi PAI UNJ dalam meningkatkan religiositas di masa pandemi yang mana penting sekali sebagai seorang mahasiswa dengan latar belakang program studi keagamaan untuk selalu meningkatkan religiositas diri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang mendeskripsikan secara detail dan sesuai dengan temuan di lapangan mengenai strategi mahasiswa prodi PAI UNJ dalam meningkatkan religiositas di masa pandemi. Sumber data diperoleh dari hasil kuesioner, wawancara, dan kajian pustaka. Penyebaran kuesioner dan wawancara kepada mahasiswa prodi PAI UNJ angkatan 2017-2019 dilakukan pada bulan Maret-April Tahun 2021. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang dimensi religiositas dan teori strategi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mahasiswa prodi PAI UNJ melaksanakan ibadah selama pandemi yang sifatnya hablun minallah dan hablun minannas. Ibadah tersebut secara rinci disesuaikan dengan dimensi religiositas yang diukur oleh peneliti sehingga menghasilkan gambaran secara detail mengenai religiositas mahasiswa di masa pandemi. Dalam meningkatkan religiositas di masa pandemi, mahasiswa prodi PAI UNJ memiliki tujuan atau target yang ingin dicapai berupa target harian, misalnya one day one juz dan cara atau jadwal tertentu yang dibuat demi mencapai target tersebut. Walaupun realitanya, target tersebut tidak selalu tercapai karena adanya hambatan yang dialami, baik karena faktor internal maupun faktor eksternal. Covid-19 Pandemic has been affected muslim’s religious activities. In response to the pandemic, the government has made a policy of worshiping at home and restricting community social activities. Unfortunately, the limitation has the potential to reduce muslim religiosity especially for PAI UNJ study program students who have a role in the community as candidates for religion teachers. This study aims to describe and analyze the efforts of students of Islamic religious education study program in increasing religiosity during pandemic which is very important for them as a student with religious study program background to always increase self-religiosity. This research uses descriptive qualitative and qualitative approach that describes in detail and is in accordance with the findings in the field regarding the strategies of PAI UNJ study program students in increasing religiosity during the pandemic. Sources of data obtained from the results of questionnaires, interviews, and literature review. The distribution of questionnaires and interviews to students of PAI UNJ class 2017-2019 was conducted in March-April 2021. The theory used in this research is the theory of the dimensions of religiosity and strategy theory. The results of this study indicate that the students of the PAI UNJ study program shows whorsip during the pandemic which were hablun minallah and hablun minannas. These services are in detail adjusted to the dimensions of religiosity measured by researchers so as to produce a detailed their portrait of religiosity during the pandemic. In an effort to increase religiosity, they have a goal or target to be achieved in the form of daily targets, for example one day one juz and certain methods or schedules that are made to achieve these targets. Despite the fact, the target that have been made are not always achieved due to obstacles both from internal and external factors.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Sari Narulita, M.Si. ; 2). Dr. Abdul Fadhil, MAg.
Subjects: Filsafat, Psikologi & Agama > Islam (Ajaran Islam dan pendidikan Islam)
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Users 10642 not found.
Date Deposited: 23 Aug 2021 06:07
Last Modified: 23 Aug 2021 06:07
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/16931

Actions (login required)

View Item View Item