ALPFIN FISCAN FEDHEA RAMADHAN, . (2021) DINAMIKA TRADISI MERANTAU PADA MASYARAKAT MINANGKABAU (Studi Deskriptif Fenomenologi pada Mahasiswa dan Dosen Universitas Negeri Jakarta). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
COVER.pdf Download (515kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (380kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (297kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (147kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (686kB) | Request a copy |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (133kB) | Request a copy |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (137kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK Alpfin Fiscan Fedhea Ramadhan. Dinamika Tradisi Merantau pada Masyarakat Minangkabau (Studi Deskriptif Fenomenologi pada Mahasiswa dan Dosen Universitas Negeri Jakarta). Skripsi. Jakarta: Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta, 2021 Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui alasan dan faktor penyebab masyarakat Minangkabau Universitas Negeri Jakarta merantau ke kota besar, dan untuk mengetahui bagaimana dinamika tradisi merantau pada masyarakat Minangkabau Universitas Negeri Jakarta, serta implikasinya terhadap kehidupan masyarakat Minangkabau dengan lingkungan sekitar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan fenomenologi. Sumber data primer diperoleh dari Informan mahasiswa dan dosen aktif Universitas Negeri Jakarta. Sumber data sekunder diambil dari dokumentasi yang dilakukan selama berada di lapangan. Teknik analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi data, ketekunan pengamatan, dan diskusi dengan teman sebaya. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat fakta mengenai masyarakat Minangkabau yang meliputi: 1) alasan masyarakat Minangkabau Universitas Negeri Jakarta merantau ke kota besar untuk meningkatkan kualitas kehidupan, (2) faktor pendidikan dan faktor ekonomi sebagai faktor dominan penyebab masyarakat Minangkabau merantau (3) tantangan dan hambatan terbesar yang dialami sebagian besar masyarakat Minangkabau di dalam proses adaptasi di tanah rantau adalah proses dan gaya komunikasi masyarakat di tanah rantau. Meski begitu, masyarakat Minangkabau tetap menjunjung tinggi pepatah adat “dimano bumi dipijak, disitu langik dijunjuang”. Kesimpulan dari penelitian ini adalah diketahui bahwa faktor pendidikan dan ekonomi adalah dua faktor terbesar yang melandasi masyarakat Minangkabau Universitas Negeri Jakarta merantau. Mereka dinyatakan siap untuk menghadapi segala tantangan dan rintangan selama berada di tanah rantau demi meningkatkan kualitas hidup ke arah yang lebih baik. Kata Kunci: Dinamika, Merantau, Tradisi, Masyarakat Minangkabau ABSTRACT Alpfin Fiscan Fedhea Ramadhan. Dynamics of Migratory Tradition in Minangkabau Society (Descriptive Phenomenology Study on Students and Lecturers of State University of Jakarta). Thesis. Jakarta: Pancasila and Citizenship Education Study Program, Faculty of Social Sciences, Jakarta State University, 2021 The purpose of this research is to find out the reasons and factors that cause Minangkabau society at State University of Jakarta to migrate to big cities, and to find out how the dynamics of the tradition of wandering in the Minangkabau society at State University of Jakarta, as well as its implications for the life of the Minangkabau community and the surrounding environment. This research uses a descriptive method with a phenomenological approach. Primary data sources were obtained from student informants and active lecturers at the State University of Jakarta. Secondary data sources are taken from the documentation carried out while in the field. Data analysis techniques used are data collection, data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The data validity technique uses data triangulation, persistence of observations, and discussions with peers. The findings in this research indicate that there are facts about the Minangkabau community which include: 1) the reasons for the Minangkabau society at State University of Jakarta to migrate to big cities to improve the quality of life, (2) educational factors and economic factors as the dominant factors causing Minangkabau people to migrate (3) challenges and the biggest obstacle experienced by most Minangkabau people in the process of adaptation in the overseas land is the process and style of communication of the people in the overseas land. Even so, the Minangkabau people still uphold the traditional adage “dimano bumi dipijak, disitu langik dijunjuang”. The conclusion of this research is that education and economic factors are the two biggest factors that underlie Minangkabau people at the State University of Jakarta to migrate. They are declared ready to face all challenges and obstacles while in overseas lands in order to improve the quality of life in a better direction. Keywords: Dynamics, Migrate, Tradition, Minangkabau Society
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dr. Tjipto Sumadi, M.Si., M.Pd. ; 2). Asep Rudi Casmana, MA. |
Subjects: | Ilmu Sejarah > Kronologis Sejarah Geografi, Antropologi > Ilmu Lingkungan Geografi, Antropologi > Antropologi Geografi, Antropologi > Budaya, Adat Istiadat |
Divisions: | FIS > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Users 10973 not found. |
Date Deposited: | 28 Aug 2021 05:16 |
Last Modified: | 28 Aug 2021 05:16 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/17914 |
Actions (login required)
View Item |