Pengaruh Fasilitas Pendidikan Dan Guru Profesional Terhadap Mutu Pendidikan Sekolah Menengah Atas Di Indonesia Tahun 2010-2014

ADE IRMA PRAVITASARI, . (2015) Pengaruh Fasilitas Pendidikan Dan Guru Profesional Terhadap Mutu Pendidikan Sekolah Menengah Atas Di Indonesia Tahun 2010-2014. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari Fasilitas pendidikan dan Guru Profesional Terhadap Mutu Pendidikan Sekolah Menengah Atas di Indonesia baik secara simultan maupun secara parsial. Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, dengan jenis data time series periode 2010-2014 dan cross section sebanyak 33 Provinsi di Indonesia, penyeleksian ini dipilih berdasarkan data setiap tahunnya terdapat didaerah tersebut. Penelitian ini menghasilkan 165 observasi, diperoleh dari Badan Pusat Statistik, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dan Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah. Metode penelitian menggunakan metode ekspose facto.Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Dengan menggunakan model analisis regresi berganda menggunakan software Eviews 7,0, output menunjukkan bahwa Fasilitas Pendidikan (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Mutu Pendidikan (Y) di Indonesia dan Guru Profesional (X2) berpengaruh positif dan signifikant terhadap Mutu Pendidikan (Y) di Indonesia. Dari hasil Uji F dengan memperhatikan nilai signifikansinya = 0,000000< 0,05 maka dapat dikatakan secara simultan fasilitas pendidikan dan guru profesional berpengaruh signifikan padaα = 5% terhadap mutu pendidikan di Indonesia Nilai koefisien determinasi (R2) diperoleh sebesar 0.835683 memiliki pengertian bahwa mutu pendidikan dapat dijelaskan oleh perubahan fasilitas pendidikan dan guru profesional sebesar 83,56% sedangkan sisanya dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak ada dalam model penelitian ini. Kesimpulanya terdapat pengaruh fasilitas pendidikan terhadap mutu pendidikan sebesar 0,0477 dan pengaruh guru profesional terhadap mutu pendidikan sebesar 0,0000.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Siti Nurjanah, SE., M.Si ; 2). Dicky Iranto, SE. M.SE
Subjects: Pendidikan > Kualifikasi dan Profesionalitas Guru
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 28 Nov 2019 11:45
Last Modified: 28 Nov 2019 11:45
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/1955

Actions (login required)

View Item View Item