EVIE MARDIYANTI SINAGA, . (2016) PENGARUH MOTIVASI BERKOPERASI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA PADA KOPERASI PEGAWAI BKN JAKARTA TIMUR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
SKRIPSI EVIE MARDIYANTI SINAGA 1.pdf Download (4MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (218kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan seberapa besar pengaruh motivasi berkoperasi dan kualitas pelayanan terhadap partisipasi anggot. Penelitian ini dilakukan selama 5 bulan terhitung sejak bulan Juli sampai dengan bulan Desember 2015. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota koperasi BKN di Jakarta Timur. Data variable Y adalah partisipasi anggota, data X1 motivasi berkoperasi, dan data X2 kualitas pelayanan yang merupakan data primer yang dapat dari instrument yang berbentuk kuisioner. Uji persyaratan analisis yang dilakukan adalah mencari persamaan regresi linear berganda yang diperoleh adalah Ŷ= 19,605+ 0,569X1+0,353X2. Hasil uji normalitas akan grafik normal pp-plot dengan hasil penyebaran titik plot yang normal. Uji heteroskedastisitas menggunakan grafik scatter plot dan metode Glesjer Test dengan hasil t-hitung yang tidak signifikan atau nilai signifikansi lebih dari 0.05 (p>0.05). Sehingga menunjukkan variasi variabel tidak sama untuk semua pengamatan. Hasil uji multikoliniearitas dapat terlihat dari nilai VIF sebesar 1.158 sehingga dapat disimpulkan non-multikolinieritas terpenuhi. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif antara motivasi berkoperasi dan kualitas pelayanan terhadap partisipasi anggota koperasi. Dengan perhitungan koefisien determinasi atau penentu diperoleh hasil 0.472. Ini berarti motivasi berkoperasi dan kualitas pelayanan memberikan kontribusi sebesar 47,2% terhadap partisipasi anggota koperasi.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dr. I Ketut R. Sudiarditha, M.Si, ; 2). Ari Saptono, SE, M.Pd |
Subjects: | Ilmu Sosial > Teori Ekonomi |
Divisions: | FE > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 02 Dec 2019 11:15 |
Last Modified: | 02 Dec 2019 11:15 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/2025 |
Actions (login required)
View Item |