PENGARUH LINGKUNGAN TEMAN SEBAYA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR PADA SISWA DI SMKN 50 JAKARTA

NOFITRI UTAMI, . (2016) PENGARUH LINGKUNGAN TEMAN SEBAYA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR PADA SISWA DI SMKN 50 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI NOFITRI UTAMI 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh lingkungan teman sebaya dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar pada siswa kelas XI AP di SMKN Jakarta. Penelitian ini dilakukan selama dua bulan terhitung mulai bulan Oktober 2015 sampai dengan bulan Desember 2015. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI AP di SMK Jakarta yang berjumlah 68 siswa. Berdasarkan tabel populasi dan sampel dengan taraf kesalahan 5% maka diperoleh sampel sebanyak 58 siswa dengan menggunakan teknik acak proporsional. Untuk menjaring data variabel bebas X1 digunakan model skala likert untuk Lingkungan Teman Sebaya (X1) dan variable bebas X2 digunakan model skala likert untuk motivasi belajar (X2), dan dengan metode dokumentasi untuk mengambil data variable prestasi belajar (Y). Teknik analisis data yang digunakan adalah uji persyaratan analisis yang terdiri atas uji normalitas dan uji linearitas, uji analisis jalur, uji hipotesis yang terdiri atas uji f dan uji t. Berdasarkan hasil analisis data dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh secara parsial antara lingkungan teman sebaya terhadap prestasi belajar. Dapat dilihat dari hasil analisis data yang menunjukkan nilai thitung sebesar thitung (5,460) > ttabel (1,673). Motivasi belajar berpengaruh secara parsial terhadap prestasi belajar, hal ini dilihat dari hasil analisis data yang menunjukkan nilai thitung (3,771) > ttabel (1,673). Lingkungan teman sebaya dan motivasi belajar secara serentak berpengaruh terhadap prestasi belajar, hal ini dilihat dari hasil analisis data yang menunjukkan nilai Fhitung 38,553 > Ftabel 3,17. Persamaan regresi yang didapat adalah Y = 0,365X1 + 0,529X2 + 0,416. Berdasarkan uji koefisien determinasi diperoleh nilai R2 sebesar 0,584 yang berarti lingkungan teman sebaya (X1) dan motivasi belajar (X2) berpengaruh terhadap prestasi belajar (Y) sebesar 58,4%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dra. RR. Ponco Dewi K., MM ; 2). Ari Saptono, SE, M.Pd
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 04 Dec 2019 10:39
Last Modified: 04 Dec 2019 10:39
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/2092

Actions (login required)

View Item View Item