GENCLANG SHARFINA, . (2016) KAJIAN MOTIF BATIK TULIS GARUTAN. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Skripsi Genclang S.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran mengenai motif dan warna batik tulis garutan. Penelitian dilaksanakan di Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut. Peneliti melaksanakan penelitian di Kecamatan Garut Kota, karena sebagian besar pengrajin batik tulis garutan berada di Kecamatan Garut Kota. Narasumber dalam penelitian ini adalah: pengrajin batik tulis garutan “Beken”, pengrajin batik tulis garutan “Tulen”, pengrajin batik tulis garutan “Pudini”, pengrajin batik tulis garutan “RM”, dan Bapak Iman sebagai pakar motif batik tulis garutan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini, menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Batik tulis garutan sangat kaya dengan motif. Terdapat lebih dari 400 motif batik tulis garutan berupa tumbuh-tumbuhan dan hewan, seperti pohon bambu, bunga�bunga, kangkung, singkong, sementara untuk motif hewan, seperti merak, bangau, hewan-hewan aquarium, kupu-kupu, laba-laba. Tidak banyak yang berubah pada motif batik tulis garutan sejak dulu hingga sekarang, hanya ada sedikit pengembangan dan pengurangan. Untuk pengembangan motif seperti pada motif lereng, mulai dikombinasikan dengan motif lain seperti bunga. Sementara untuk pengurangan motif, seperti terdapat pada motif sapu jagad yaitu bulu hayam yang dahulu setiap motifnya dipisahkan oleh dua batang dimana satu batang polos dengan satu batang lainnya berbulu, sementara saat ini hanya terdapat satu batang yang berbulu saja. Warna yang khas dari batik tulis garutan yaitu sogan, biru dan gumading. Warna yang paling menjadi ciri khas dari batik tulis garutan yaitu warna gumading, yang menjadi latar dari semua batik tulis garutan. Warna soga pada batik tulis garutan berbeda dengan batik tulis pada umumnya, dimana soga pada batik tulis garutan bisa menjadi tiga warna, yaitu merah marun, merah cabe, dan merah bata
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dra. Suryawati, M.Si, ; 2). Dr. Dewi Suliyanthini, S.Teks, MM |
Subjects: | Desain Kostum, Tata Busana > Tata Busana |
Divisions: | FT > S1 Pendidikan Tata Busana |
Depositing User: | Users 10553 not found. |
Date Deposited: | 17 Nov 2021 03:27 |
Last Modified: | 17 Nov 2021 03:27 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/21462 |
Actions (login required)
View Item |