Prototype Penyimpanan Benda Bertingkat Otomatis dengan Pengaman Password dan RFID Berbasis PLC Menggunakan Human Machine Interface (Suatu Studi Eksperimen di Laboratorium PLC)

MUHAMMAD RIZKI ATHOILLAH, . (2016) Prototype Penyimpanan Benda Bertingkat Otomatis dengan Pengaman Password dan RFID Berbasis PLC Menggunakan Human Machine Interface (Suatu Studi Eksperimen di Laboratorium PLC). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI M.RIZKI.ATHOILLAH 5115116377.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan membuat prototype penyimpanan benda bertingkat otomatis menggunakan Programmable Logic Controller (PLC) CJ1M dengan pengaman password dan RFID serta interface visual basic. Penelitian menggunakan metode eksperimen dan dilaksanakan di laboratorium bengkel mekanik Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Jakarta pada bulan Juli 2015 sampai Desember 2015. Prototype menggunakan PLC sebagai pusat penggerak komponen mekaniknya yang diprogram dengan kode mnemonic atau ladder diagram. Sedangkan untuk sistem keamanan diatur oleh Radio Frequency Identification (RFID) kit dan software yang dibuat pada visual basic. Visual basic juga berfungsi sebagai interface prototype. Sinyal input PLC bersumber dari 12 limit switch, 1 sensor infra merah dan tombol pada visual basic. Limit Switch digunakan untuk membatasi pergerakan pemindah benda. Sensor infra merah berfungsi untuk mendeteksi apakah pada pemindah benda terdapat benda. Sedangkan tombol pada visual basic berfungsi sebagai pemilih benda akan disimpan atau diambil. Peralatan output terdiri dari 9 buah relai yang terhubung dengan motor DC axis X, motor DC axis Y, motor DC axis Z, motor DC pintu depan serta doorlock. 4 buah relai digunakan untuk mengatur daya pada 4 buah motor DC. 4 buah relai digunakan untuk mengatur arah putaran pada 4 buah motor DC. Dan 1 buah relai digunakan untuk mengatur daya pada doorlock yang membuat doorlock menjadi terbuka atau terkunci. Dari hasil penelitian prototype penyimpanan benda bertingkat otomatis dengan pengaman password dan RFID berbasis PLC menggunakan human machine interface, alat dan sistem dapat bekerja dengan baik, sesuai dengan yang dirancang dan dapat digunakan baik ketika menyimpan dan mengambil benda

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Syufrijal, S.T., M.T. ; 2). Nur Hanifah Yuninda, S.T., M.T.
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Elektronika
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Hartati .
Date Deposited: 23 Nov 2021 07:21
Last Modified: 23 Nov 2021 07:21
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/21588

Actions (login required)

View Item View Item