SAFITRI WARTI, . (2017) PENGARUH SIKAP PADA MATA PELAJARAN DAN KONSEP DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN SPREADSHEET SISWA KELAS X AKUNTANSI SMK N 22 JAKARTA TAHUN AJARAN 2016-2017. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
SAFITRI WARTI 8105133097 skripsi.pdf Download (3MB) |
|
Text
SAFITRI WARTI 8105133097 matriks.pdf Download (231kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sikap pada mata pelajaran dan konsep diri terhadap hasil belajar mata pelajaran spreadsheet siswa kelas X Akuntansi SMK N 22 Jakarta Tahun Ajaran 2016/2017 baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini menggunakan metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Populasi terjangkau dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Akuntansi SMK N 22 Jakarta berjumlah 71 siswa dengan sampel sebanyak 60 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dan uji hipotesis yang terdiri atas uji t dan uji F. Berdasarkan hasil analisis data diketahui bahwa ada pengaruh secara parsial antara sikap pada mata pelajaran dan konsep diri terhadap hasil belajar. Dapat dilihat analisis data menunjukkan bahwa secara parsial sikap pada mata pelajaran berpengaruh terhadap hasil belajar dengan nilai thitung sebesar 6,823 lebih besar daripada ttabel yaitu 2,002. Konsep diri secara parsial juga berpengaruh terhadap hasil belajar dengan nilai thitung sebesar 3,618 lebih besar daripada ttabel yaitu 2,002. Secara simultan ada pengaruh antara sikap pada mata pelajaran dan konsep diri terhadap hasil belajar. Hal ini dilihat dari hasil analisis data yang menunjukkan bahwa nilai Fhitung sebesar 48,346 lebih besar dari Ftabel sebesar 3,16. Terdapat pengaruh yang positif dan berarti antara sikap pada mata pelajaran dan konsep diri terhadap hasil belajar dengan koefisien korelasi ganda sebesar 0,793 dengan demikian hipotesis penelitian diterima dan diketahui koefisien determinasi (R2) sebesar 62,9% This study aims to determine the influence of attitude toward learning study and self-concept of learning outcomes on spreadsheet learning outcome class X accounting SMK N 22 Jakarta 2016-2017 academic year, either partially or simultaneously. This study used survey method with quantitative approach. Affordable population were all students of clas X accounting amount 71 students with a sample of 60 students. Data analysis technique used is multiple linear regression and hyphotesis testing consisting of t-test and F. Based on the results of data analysis known that there was a partial effect between attitude toward learning study on learning outcomes. Can be seen from the result of data analysis showed tcount 6,823 greater than ttable 2,002. Partial self-concept also there is an influence on learning outcomes, it is seen from the results of data analysis showed tcount 3,618 greater than ttable 2,002. Simultaneously there is influence between attitude toward learning study and self-concept on learning outcomes. Can be seen from the results of data analysis showed Fcount value of 48,346 greater than the value of 3,16 Ftable. There isi positive and significant influence between attitude toward learning study and self-concept on learning outcome with multiple correlation coefficient 0,793 thus the research hyphotesis is accepted then know coefficient of determination (R2) of 62,9%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi |
Divisions: | FE > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 24 Feb 2022 03:31 |
Last Modified: | 24 Feb 2022 03:31 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/22629 |
Actions (login required)
View Item |