FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA PEMERIKSA PAJAK

PRADANA PUTRA NUGRAHA, . (2017) FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA PEMERIKSA PAJAK. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Pemeriksa Pajak - Pradana Putra Nugraha 8335118404.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor – factor yang mempengaruhi kinerja pemeriksa pajak. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pelatihan, pengalaman, motivasi, gaya kepemimpinan, dan kompensasi finansial. Sedangkan variabel dependennya adalah kinerja pemeriksa pajak. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner yang dilakukan pada karyawan atau petugas fungsional bidang pemeriksaan pajak di KPP Pulogadung Jakarta Timur. Sampel yang digunakan sebanyak 31 petugas fungsional pemeriksa pajak di KPP Pratama Pulogadung Jakarta Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Dari hasil uji t menunjukkan bahwa variabel pelatihan yang diteliti berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja pemeriksa pajak. Pengalaman yang dimiliki oleh pemeriksa pajak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pemeriksa pajak. Motivasi yang ada didalam diri seorang pemeriksa pajak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pemeriksa pajak. Gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh pimpinan kantor memiliki pengaruh terhadap kinerja pemeriksa pajak. Hasil Uji F menunjukkan bahwa keseluruhan variabel independen berpengaruh secara bersama-sama secara signifikan terhadap variabel dependen. Kompensasi finansial yang didapatkan oleh pemeriksa pajak memiliki pengaruh terhadap kinerja pemeriksa pajak. Koefisien determinasi dari lima variabel independen adalah sebesar 94,7%. This study aims to determine the factors - factors that affect the performance of tax inspectors. Independent variables used in this study is the training, experience, motivation, leadership style, and financial compensation. While the dependent variable is the performance of tax inspectors. This study uses primary data obtained from questionnaires conducted on the employees or officers of tax audits in the field of functional KPP Pulogadung in East Jakarta. Samples used as many as 31 officers functional tax inspectors STO Pulogadung in East Jakarta. The method used in this research is multiple linear regression analysis. From the result of t test indicate that the variables of the training under study have a significant positive effect on the performance of tax inspector. The experience owned by the tax inspector has a significant influence on the performance of tax auditors. The motivation that exists within a tax inspector has a significant influence on the performance of tax auditors. Leadership style applied by the head office has an influence on the performance of tax auditors. F- test results show that all independent variables significantly affect the dependent variable simultaneously. Financial compensation earned by the tax inspector has an influence on the performance of tax auditors. The coefficient of determination of five independent variables is 94.7%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Tresno Ekajaya, S.E.M.Ak, 2) Nuramalia Hasanah, SE, M.Ak
Subjects: Ilmu Sosial > Perdagangan > Akuntansi
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 10 Mar 2022 06:22
Last Modified: 10 Mar 2022 06:22
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/24154

Actions (login required)

View Item View Item