PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANIMASI TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN DASAR-DASAR PERBANKAN KELAS X DI SMKN 48 JAKARTA

FEBRI NUR FITRIANI, . (2017) PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANIMASI TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN DASAR-DASAR PERBANKAN KELAS X DI SMKN 48 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI FEBRI NUR FITRIANI (8105133182).pdf

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran berbasis animasi terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran dasar – dasar perbankan di SMKN 48 Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain Posstest-Only Control Design. Pada penelitian ini, kelompok eksperimen berjumlah 37 siswa dan kelompok kontrol berjumlah 36 siswa. Pada kelompok eksperimen diberikan tindakan menggunakan media pembelajaran berbasis animasi dan pada kelompok kontrol diberikan tindakan menggunakan media pembelajaran powerpoint. Instrumen yang digunakan untuk mengukur motivasi belajar berupa kuesioner. Hasil teknik analisis data sebagai berikut : semua data dalam penelitian ini berdistribusi normal dan homogen. Hasil uji hipotesis yaitu uji t-test diperoleh nilai Thitung (4,12) > Ttabel (1,67). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan motivasi belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran berbasis animasi dengan siswa yang menggunakan media pembelajaran powerpoint. Maka hal ini dapat membuktikan bahwa penggunaan media pembelajaran berbasis animasi berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa. The purpose of this study to determine the influence of animation learning media with student’s learning motivation on banking subject 10th grade in 48 vocational high school. This study used a experimental method with the PosstestOnly Control Design. In this study , experimental class numbered 37 students and control class numbered 36 students. In experimental class was given an action with animation media while control class was given an action with powerpoint media. The instrumen used for learning motivation was a questionnaire. The result of data analyst techniques as follows: all data are normal and homogeneous. Results of hypothesis test using t-test obtained Tcount (4,12) > Ttable (1,67). Therefore concluded that there is difference between learning motivation of students who used animation media with learning motivation of students who used powerpoint media. Then this proves that animation learning media use has an effect on students learning motivation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Santi Susanti, S.Pd, M.Ak 2). Achmad Fauzi, S.Pd, M.Ak
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 16 Mar 2022 03:50
Last Modified: 16 Mar 2022 03:50
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/24607

Actions (login required)

View Item View Item