PENGARUH DEBT TO EQUITY RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2015

FAUZIAH NURAHMAH, . (2017) PENGARUH DEBT TO EQUITY RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2015. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI FAUZIAH NURAHMAH-S1 AKUNTANSI 2012-8335128407.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, dan Net Profit Margin terhadap Pertumbuhan Laba. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini adalah Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, dan Net Profit Margin sebagai variabel independen, sedangkan Pertumbuhan Laba sebagai variabel dependen. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan manufaktur yang telah diaudit dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2013-2015. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 44 sampel dengan 132 jumlah observasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS versi 22.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, dan Net Profit Margin berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba. This study aimed to test the Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, and Net Profit Margin to Earnings Growth of Manufacturing Companies Listed On Indonesia Stock Exchange. Factors tested in this study is the Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, and Net Profit Margin, as independent variables, while the earnings growth, as the dependent variable. This study uses secondary data from the audited financial statements of manufacturing companies and listed on the Indonesia Stock Exchange (BEI) period 2013-2015. The sample selection using purposive sampling method and acquired 44 samples with a total 132 observations. Data analysis techniques in this study using multiple linear regression which helped by SPSS version 22.0. The result of the analysis showed Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, and Net Profit Margin has a significant influence to earnings growth.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Yunika Murdayanti, M.Si., M.Ak 2). Marsellisa Nindito S.E., M.Sc., Ak., CA.
Subjects: Ilmu Sosial > Pajak dan Perpajakan
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 16 Mar 2022 03:57
Last Modified: 16 Mar 2022 03:57
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/24610

Actions (login required)

View Item View Item