PENGARUH PERTUMBUHAN PENJUALAN, RISIKO BISNIS, DAN STRUKTUR ASET TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2013-2015

DINDA KUSUMA RIZQI, . (2017) PENGARUH PERTUMBUHAN PENJUALAN, RISIKO BISNIS, DAN STRUKTUR ASET TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2013-2015. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Dinda Kusuma Rizqi - S1 AKUNTANSI 2012 - 8335120526.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari pertumbuhan penjualan, risiko bisnis, dan struktur aset terhadap struktur modal. Variabel dependen struktur modal diukur menggunakan debt to equity ratio, sedangkan variabel independen pertumbuhan penjualan diukur dengan selisih total penjualan tahun berjalan dengan tahun sebelumnya dibagi dengan penjualan tahun sebelumnya, risiko bisnis diukur dengan logaritma natural standar deviasi EBIT, dan struktur aset diukur menggunakan rasio total aset tetap terhadap total aset. Periode dalam penelitian ini adalah tiga tahun, yaitu 2013-2015. Penelitian ini menggunakan metode kuantitaif dan menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan dari Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling dan diperoleh 19 sampel, dikurangi dengan 6 data outlier sehingga total observasi berjumlah 51. Data dalam penelitian ini merupakan data panel yang diuji menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan program Eviews 8.1. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertumbuhan penjualan dan risiko bisnis tidak berpengaruh siginifkan terhadap struktur modal, sedangkan struktur aset berpengaruh signifikan terhadap struktur modal. The aim of this study are to find the influence of Sales Growth, Business Risk, and Assets Structure on Capital Structure. Capital structure is dependent variable were measured by debt to equity ratio, meanwhile the independent variables are sales growth measured by the difference in value of sales current year and the previous year divided by the previous year’s sales growth, business risk measured by ln of standard deviation of EBIT, and assets structure measured by ratio of total fixed assets to total assets. Period used are three years, from 2013 to 2015. This research used quantitative method and used secondary data such as financial report from Indonesia Stock Exchange. The techniques used for this reseacrh is purposive sampling, hence 19 company minus 6 outlier data with a total of 51 observations. Data in this research is panel data were tested by multiple linear regression analysis which help by Eviews program 8.1. The result of the analysis show that sales growth and business risk had no impact on capital structure, while assets structure had significant impact on capital structure.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). M. Yasser Arafat, SE., Akt., MM. 2). Nuramalia Hasanah, SE., M.Ak
Subjects: Ilmu Sosial > Pajak dan Perpajakan
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 17 Mar 2022 01:56
Last Modified: 17 Mar 2022 01:56
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/24718

Actions (login required)

View Item View Item