PENGARUH RELIGIUSITAS MAHASISWA MUSLIM TERHADAP PRASANGKA KEPADA ORANG YANG MENGGUNAKAN ATRIBUT ISLAM

AHMAD RAMDANU, . (2016) PENGARUH RELIGIUSITAS MAHASISWA MUSLIM TERHADAP PRASANGKA KEPADA ORANG YANG MENGGUNAKAN ATRIBUT ISLAM. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Dalam bentuk Full Skripsi.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh religiusitas mahasiswa muslim terhadap prasangka kepada orang yang menggunakan atribut Islam. Penelitian ini dilakukan di Universitas Negeri Jakarta. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa muslim Universitas Negeri Jakarta pada angkatan 2011- 2015 yang berjumlah 199 responden. Instrumen penelitian berupa kuesioner. Instrumen prasangka yang terdiri dari 46 aitem dengan koefisien reliabilitas Cronbach Alpha yaitu 0,98. Instrumen religiusitas yang terdiri dari 63 aitem dengan koefisien reliabilitas Cronbach Alpha yaitu 0,92. Dalam melakukan uji hipotesis analisis statistik yang digunakan yaitu analisis regresi satu prediktor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara religiusitas mahasiswa muslim terhadap prasangka kepada orang yang menggunakan atribut Islam, dengan p= 0,000 (p<0,05) dan F Reg= 162,188 (F Reg > F tabel= 3,89). Persamaan Regresi Y=0,45-0,567x yang berarti pengaruh religiusitas bersifat negatif atau berlawanan terhadap prasangka, sehingga semakin tinggi religiusitas mahasiswa muslim diprediksikan akan menurunkan prasangka terhadap orang yang menggunakan atribut Islam. Besar pengaruh dari religiusitas terhadap prasangka adalah 44,9%. This study aims to determine the effect of religiosity of Muslim students against the prejudices towards people who use Islam attributes. This research was conducted at the State University of Jakarta. The sample was of Muslim students at the Jakarta State University 2011-2015 generation totaling 199 respondents. The research instrument was a questionnaire. The Prejudice instrument composed of 46 items with Cronbach Alpha reliability coefficient is 0,98. The Religiosity Instruments is composed of 63 items with Cronbach Alpha reliability coefficient is 0,92. In conducting a hypothesis test statistical analysis used is regression analysis of the predictors. The results of this study indicate that there is a significant relationship between religiosity of Muslim students toward the prejudices towards people who use Islam attributes, with p= 0,000 (p <0,05) and F Reg= 162,188 (F Reg>F table= 3,89). The regression equation Y = 0,45-0,567x which means that the effect of religiosity is negative or contrary to prejudice, so the higher the religiosity of Muslim students is predicted to decrease prejudice against people who use Islam attributes. The influence of religiosity on prejudice was 44.9%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Anna Armeini Rangkuti, M.Si 2). Lussy Dwiutami W., M.Pd
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan
Divisions: FIP > S1 Bimbingan Dan Konseling
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 23 Mar 2022 06:19
Last Modified: 23 Mar 2022 06:19
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/25182

Actions (login required)

View Item View Item