CAROLIN JUWITA S, . (2017) JARINGAN SOSIAL DALAM AKTIVITAS EKONOMI DI DUNIA MAYA (Studi Kasus: Pemilik Lapak Preorder Barang Impor MarketPlaza). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Carolin juwita .pdf Download (8MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan jaringan sosial yang ada dalam pasar di dunia maya. Pasar di dunia maya terbentuk sebagai tindakan sosial dalam aktivitas ekonomi di dalam ruang sosial digital. Pasar yang ada di dunia maya memiliki risiko yang lebih tinggi. Meskipun demikian, MarketPlaza dapat menarik para konsumen untuk memesan barang impor di lapak mereka dengan sistem preorder. Hal tersebut membuat peneliti tertarik untuk menganalisis jaringan sosial dalam sebuah pasar di dunia maya, MarketPlaza, dengan menggunakan pendekatan sosiologi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dokumen, dan studi literatur. Penelitian ini dilakukan melalui studi kasus tiga orang pemilik lapak di MarketPlaza. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak delapan orang. Informan kunci dalam penelitian ini adalah tiga orang pemilik lapak preorder barang impor di MarketPlaza, yaitu Maria, Shelly, dan Bunga. Informan tambahan merupakan konsumen dari lapak preorder barang impor lain, yaitu LT, dan NA. Informan triangulasi, yaitu FR, FF, dan PL merupakan konsumen dari ketiga lapak di MarketPlaza yang diteliti oleh peneliti. Penelitian ini dilakukan selama bulan Maret sampai dengan Juni 2017. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa sebuah pasar di dunia maya hadir sebagai tindakan ekonomi masyarakat maya yang melakukan aktivitas ekonomi. Masyarakat maya yang kesehariannya menggunakan internet, cenderung melakukan aktivitas ekonomi berupa berbelanja dan berbisnis via internet karena dinilai lebih efisien dan menguntungkan. MarketPlaza hadir sebagai tindakan ekonomi para anggota forum di dunia maya Female Daily Forum yang melakukan aktivitas ekonomi, yaitu jual beli barang impor. Hubungan sosial yang terjalin dalam forum menjadi sebuah jaringan sosial yang dapat dimanfaatkan sebagai modal oleh para penjual di MarketPlaza. Jaringan sosial yang terbentuk dalam MarketPlaza adalah jaringan sosial mikro, yang berfungsi sebagai pelicin, jembatan dan perekat. Dalam mengembangkan suatu bisnis yang ada dalam dunia maya, di mana para pembeli dan penjual tidak saling bertatap muka, maka jaringan sosial menjadi sangat penting. Hubungan sosial antarindividu, kepercayaan yang terjalin, dan tatanan nilai dan norma dapat menjadi pelicin, jembatan dan perekat yang melanggengkan bisnis dalam dunia maya tersebut. The purpose of this study is to describe the social networks in the cyberspace market. The cyberspace market is a social action in digital social space. Though the cyberspace market is much risky than the conventional market, MarketPlaza can attract the consumers to order imported goods at their store with a preorder system. This makes researcher interested to analyze the social networks in cyberspace market, MarketPlaza, using a sociological approach. This research using qualitative method. The techniques used to collect datas are observation, interview, document, and literature study. This research was conducted through case study with three store owner in MarketPlaza. The number of informants in this study are eight people. Key informants in this study are three owner of preorder store in import goods of MarketPlaza, named Maria, Shelly, and Bunga. Additional informants are consumers of the other preorder store in imported goods, named LT and NA. Triangulation informants, FR, FF, and PL are the consumers of the three stores in MarketPlaza. This study was conducted during March to June 2017. The result of this research is cyberspace market presents as an economic action in cybersociety. Cybersociety who daily use the internet, tend to generate economic activity in the form of shopping and doing business via internet because it is more efficient and profitable. MarketPlaza presents as an economic action for the online forum member in Female Daily Forum, a forum that sells and purchases the imported goods as economic activity. The social relationship that exist in the forum become a social network that can be used as capital by the sellers in MarketPlaza. The social network formed in MarketPlaza is a micro-social network, functioned as a lubricant, bridge, and adhesive. Developing business in cyberspace—where buyers and sellers are not face to face—make social networks becomes crucial. The interpersonal social relationships, the established beliefs, and the values and norms can be the lubricants, bridges and adhesive that perpetuate business in the cyberspace.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1) Ubedilah Badrun, M.Si 2) Ahmad Tarmiji, M.Si |
Subjects: | Ilmu Sosial > Sosiologi |
Divisions: | FIS > S1 Sosiologi |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 04 Apr 2022 01:17 |
Last Modified: | 04 Apr 2022 01:17 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/25684 |
Actions (login required)
View Item |