MEKANISME BERTAHAN SALES PROMOTION GIRL DI PERKOTAAN

Novy Eka Rosiana, . (2016) MEKANISME BERTAHAN SALES PROMOTION GIRL DI PERKOTAAN. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Novy Eka Rosiana_4825111609.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini secara garis besar memiliki dua tujuan utama. Pertama, untuk mendeskripsikan permasalahan yang dihadapi oleh SPG event. Kedua, penelitian ini mendeskripsikan mekanisme bertahan yang dilakukan SPG event dalam rangka mempertahankan eksistensi. Metodologi penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian adalah empat SPG event yang bekerja di Jakarta. Keempatnya dipilih berdasarkan latar belakang status yang berbeda. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara (interview), dokumentasi. Analisis dalam penelitian ini menggunakan pandangan Scott yang digunakan untuk mendeskripsikan mekanisme bertahan yang dilakukan SPG event untuk mengatasi problematika, baik ekonomi maupun sosial dalam kehidupannya. Penelitian ini menemukan beberapa problematika yang dihadapi SPG event dalam pekerjaannya. Problematika tersebut diantaranya (1) pembayaran yang tidak tepat waktu, (2) pekerjaan yang tidak menentu, (3) penggelapan upah, (4) persaingan antar SPG event, (5) perilaku konsumtif. Untuk mengatasi problematika tersebut SPG event melakukan mekanisme bertahan. SPG event melakukan berbagai tindakan di antaranya adalah (1) melakukan penghematan kebutuhan baik fisiologis maupun kebutuhan sosial. (2) SPG event mempunyai pekerjaan sampingan, seperti berjualan untuk penambah penghasilan. (3) SPG event memanfaatkan jaringan sosial yang mereka miliki, baik jaringan sosial horizontal maupun vertikal untuk memperoleh informasi ketersediaan pekerjaan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Rakhmat Hidayat, PhD ; 2). Dra. Evy Clara, M.Si
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Sosiologi
Depositing User: Users 29 not found.
Date Deposited: 07 Jan 2020 11:54
Last Modified: 07 Jan 2020 11:54
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/2593

Actions (login required)

View Item View Item