PENGARUH KEGIATAN GERAK DAN LAGU TERHADAP KEMAMPUAN MATEMATIKA PERMULAAN ANAK USIA 5 – 6 TAHUN (Studi Eksperimen di BKB PAUD Ceria Indah Kelurahan Malaka Jaya Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur)

FIRDIYANTI, . (2017) PENGARUH KEGIATAN GERAK DAN LAGU TERHADAP KEMAMPUAN MATEMATIKA PERMULAAN ANAK USIA 5 – 6 TAHUN (Studi Eksperimen di BKB PAUD Ceria Indah Kelurahan Malaka Jaya Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
FIRDIYANTI 1615137400.pdf

Download (12MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data empiris mengenai Pengaruh Kegiatan Gerak dan Lagu Terhadap Kemampuan Matematika Permulaan Anak Usia 5 – 6 Tahun pada pemahaman bilangan di BKB PAUD Ceria Indah kelurahan Malaka Jaya, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen, dengan rancangan desain True Experimental dalam bentuk Two Group – with Pretest and Post-test (teknik pre-test dan post-test dengan dua kelompok). Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi pengujian uji hipotesis (uji-t). Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menggunakan uji-t diperoleh harga thitung1= │-14,36│; thitung 2 =│29,7│; thitung 3 = │4,80│ dan harga ttabel = 1,70, dengan dk = 28 pada taraf signifikan ɑ = 0,05. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa thitung > ttabel, sehingga terdapat pengaruh signifikan kegiatan gerak dan lagu terhadap kemampuan matematika permulaan anak usia 5 – 6 tahun pada pemahaman bilangan. penelitian ini diharapkan PAUD Ceria Indah dapat menerapkan kegiatan gerak dan lagu dalam proses pembelajaran terhadap kemampuan matematika permulaan anak dalam pemahaman bilangan, sehingga anak memiliki pemahaman yang baik terhadap bilangan melalui berbagai konsep kegiatan dengan cara yang menyenangkan. This research aims to obtain empirical data on Influence Activity Motion Mathematical ability and song Against Childhood Starters 5-6 Years in understanding numbers in Ceria Indah early childhood education, Malaka Jaya, District of Duren Sawit, East Jakarta. The research method used is the experimental method, the design of the design True Experimental in the form of TwoGroup - with pre-test and post-test (a technique of pre-test and posttest with two groups). Data was collected by using observation testing the hypothesis test using ttest. Based on the results of hypothesis testing using t-test is obtained price thittung1 = │-14.36│; thitung 2 = │-29.7│; thitung 3 = │4.80│ and price ttables = 1.70, df = 28 at the significant level ɑ = 0.05. From these results it can be concluded that thitung > ttable, so there is a significant effect of movement activities and songs to the beginning math skills of children aged 5-6 years in the understanding of numbers. with this study are expected Ceria Indah early childhood can implement motion and song activities in the learning process of the children's math skills beginning in the understanding of numbers, so that children have a good understanding of number concepts through various activities in a fun way.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Indah Juniasih, S.Pd, M.Pd. 2). Dr. R. Sri Martini Meilanie, M.Pd.
Subjects: Pendidikan > Pendidikan > Pendidikan Anak
Divisions: FIP > S1 Pendidikan Guru PAUD
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 07 Apr 2022 01:00
Last Modified: 07 Apr 2022 01:00
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/25935

Actions (login required)

View Item View Item