PERUBAHAN SOSIAL KEPENDIDIKAN MASYARAKAT SEBAGAI DAMPAK INDUSTRIALISASI DI KECAMATAN KARAWANG BARAT

AINA ZULFA KARIMAH, . (2017) PERUBAHAN SOSIAL KEPENDIDIKAN MASYARAKAT SEBAGAI DAMPAK INDUSTRIALISASI DI KECAMATAN KARAWANG BARAT. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI AINA ZULFA KARIMAH.pdf

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan sosial kependidikan masyarakat sebagai dampak adanya industrialisasi, yang terlihat dari berubahnya pola pikir masyarakat akan pentingnya pendidikan di masa lampau dan di masa sekarang, lalu bagaimana aspek sekolah, perusahaan dan pemerintah menunjang perubahan yang terjadi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi kasus, yang menjadi subjek penelitian adalah pada lima keluarga pekerja industri di Kecamatan Karawang Barat, juga pada dua keluarga petani dan infornan kunci di penelitian ini adalah staf dinas pendidikan dan juga wakil kepala sekolah SMK Negeri 1 Karawang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara mendalam dan studi pustaka. Penulis menggunakan beberapa konsep seperti konsep perubahan sosial, kawasan industri juga perubahan makna pendidikan. Hasil penelitian ini adalah bagaimana proses perubahan sosial kependidikan terjadi di berbagai ranah dalam masyarakat dan bagaimana masing- masing ranah tersebut merespon perubahan tersebut. Dimulai dengan tahap di ranah mikro, ranah kecil dalam masyarakat, yaitu bagaimana individu dalam memaknai pendidikan yang semakin berkembang, lalu bagaimana keluarga mensosialisasikan pendidikan kepada anak terutama keluarga yang memang bekerja di sektor industri dan melihat pola hidup keluarga tersebut, lalu di ranah meso, melihat kurikulum sekolah menegah kejuruan yang memang mengutamakan keterampilan siswanya, juga melihat bentuk kerjasama yang akan atau telah di bangun oleh sektor pabrik dengan pihak pengelola pendidikan yang di awasi dan dalam ranah makro, ranah lebih besar dan menyeluruh adalah bagaimana pemerintah mengatur dan mengambil kebijakan untuk suatu perubahan dalam pendidikan. Industrialiasi memiliki dampak yang signifikan terhadap sosial terutama dari segi pendidikan masyarakat Karawang. Sehingga dalam penelitian ini akan dianalisis mengenai perubahan sosial kependidikan yang diakibatkan oleh keberadaan industri di kawasan Karawang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Rusfadia Saktiyanti Jahja, M.Si 2) Achmad Siswanto, M.Si
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Sosiologi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 07 Apr 2022 01:39
Last Modified: 07 Apr 2022 01:39
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/25959

Actions (login required)

View Item View Item