INGGIT WIJAYANTY, . (2016) PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGHITUNG PERKALIAN DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK PESERTA DIDIK ORANG DEWASA PADA PROGRAM PAKET A DI PKBM NEGERI 05 JELAMBAR, JAKARTA BARAT. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Inggit Wijayanty 1515133689 PLS FIP.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan perkalian dasar peserta didik orang dewasa melalui pendekatan kontekstual di PKBM Negeri 05 Jelambar, Jakarta Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan. Dengan menggunakan tindakan siklus PTK model Kemmis dan Mc.Taggart. Siklus tindakan dilakukan sebanyak tiga siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen tes dan instrumen pengamatan. Kemudian untuk teknik analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasil instrumen tes menjelaskan bahwa peserta didik orang dewasa dengan kondisi awal hanya 20% peserta yang menguasai matematika, atau sekitar 2 orang. Kemudian pada siklus I naik menjadi 30%, pada siklus II menjadi 60% dan terakhir pada siklus III mampu mencapai persentase sebanyak 80%. Instrumen pengamatan merupakan lembar pengamatan untuk menilai proses pembelajaran supaya sesuai dengan rancangan pembelajaran. Melalui instrumen pengamatan dilakukan penilaian aktivitas peserta didik dan tutor selama pembelajaran. Pada kondisi awal penilaian untuk aktivitas peserta didik mencapai persentase 54.8%, lalu penilaian aktivitas tutor sebesar 77.8%. Kemudian pada siklus II persentase penilaian aktivitas peserta didik sebesar 63.6% dan aktivitas tutor mencapai persentase 88.9%. Barulah pada siklus III hasil pengamatan aktivitas peserta didik maupun tutor mencapai persentase 100%. Hasil tersebut menunjukan adanya peningkatan pemahaman setelah menggunakan pendekatan kontekstual pada peserta didik orang dewasa Paket A di PKBM Negeri 05 Jelambar Jakarta Barat dalam materi perkalian. Ini berarti seorang pendidik orang dewasa, tutor harus mampu memfasilitasi orang dewasa dalam belajar dapat mengaitkan setiap konsep pembelajaran dengan kehidupan sehari – hari supaya materi pelajaran lebih mudah difahami. This study aims to improve the ability of the basic multiplication of adult learners through a contextual approach in PKBM Negeri 05 Jelambar, West Jakarta. The research method used action research. Using the PTK cycle of Kemmis and Mc.Taggart models. The action cycle is done as much as three cycles. Technique of collecting data using test instrument and observation instrument. Then for data analysis techniques use quantitative deskriptive. Through the results of the test instrument explained that adult learners with initial conditions only 20% of participants who mastered mathematics, or about 2 people. Then in cycle I goes up to 30%. Then in cycle II to 60% and the last in cycle III can reach as much as 80%. The observation instrument is an observation sheet to assess the learning process to fit the learning design. Through the instrument of observation carried out the assessment of the activities of learners and tutors during the learning. In the initial condition of assessment for the activities of learner reached 54.8% percentage, then assessment of tutor activity as much as 77.8%. Then in cycle II the percentage of students’ activity assessment of 63.6% and tutor activity reached 88.9% percentage. Only on the third cycle of observations activities of learners and tutor reached 100%. These results indicate an increase in understanding after using a contextual approach to learners in the material multiplication. Therefore, as an adult educator, teacher should be able to facilitate adults in learning to relate every concept of learning to daily life so that the material is more easily understood by learner.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dr. Karnadi, M. Si. 2). Dr. Durrotul Yatimah M. Pd. |
Subjects: | Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Metode Belajar Mengajar |
Divisions: | FIP > S1 Pendidikan Luar Sekolah |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 09 Apr 2022 07:21 |
Last Modified: | 09 Apr 2022 07:21 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26171 |
Actions (login required)
View Item |