HUBUNGAN INTERAKSI TEMAN SEBAYA DENGAN MOTIVASI BELAJAR PPKN PADA SISWA SMP NEGERI 74 JAKARTA

MILKI IKRIMAWATI, . (2017) HUBUNGAN INTERAKSI TEMAN SEBAYA DENGAN MOTIVASI BELAJAR PPKN PADA SISWA SMP NEGERI 74 JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI Milki Ikrimawati.pdf

Download (20MB)

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk memperoleh data mengenai interaksi teman sebaya dengan motivasi belajar PPKn pada siswa di SMP Negeri 74 Jakarta. Siswa yang diteliti merupakan siswa kelas VIII (delapan). Penelitian ini dilakukan selama 3 bulan. Mulai dari bulan Maret 2017 sampai dengan bulan Mei 2017. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini sebesar 143 siswa. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Oleh karena itu, diperoleh 80 siswa untuk dijadikan sampel. Penelitian ini menggunakan data primer berupa kuesioner yang disebarkan kepada sampel dengan menggunakan model skala Likert. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan uji validitas dan uji reabilitas. Pegujian teknik analisis data adalah dengan mencari persamaan regresi. Dari hasil persamaan regresi tersebut dilakukan uji normalitas dengan liliefors didapat hasil data berdistribusi normal. Pengujian hipotesis dengan uji keberartian regresi yang hasilnya persamaan regresi tersebut signifikan. Uji linieritas regresi menghasilkan persamaan regresi adalah linier. Uji koefisien korelasi dengan menggunkan product moment menyatakan terdapat hubungan positif antara interaksi teman sebaya dengan motivasi belajar PPKn. Berdasarkan hasil pengujian dan perhitungan diatas. Dapat disimpulkan bahwa hubungan interaksi teman sebaya dengan motivasi belajar PPKn pada siswa merupakan suatu hubungan yang positif dan signifikan. Koefisien determinasi sebesar 45,86%. Apabila dilihat dari tabel interpretasi menunjukan hubungan yang cukup antara interaksi teman sebaya dengan motivasi belajar. The aim of this study is to obtain data about peer interactions with the motivation of learning in civic education of students at SMPN 74 Jakarta. The subjects of the research are students of class VIII (eight). This study is conducted for 3 months. Starting from March 2017 to May 2017. This research uses quantitative method with correlational approach. The population in this study is 143 students. Sampling in this research using random sampling technique. Therefore, 80 students were selected to be sampled. This study uses primary data and the form of questionnaires distributed to the sample by using model skala Likert. Technique of collecting data in this research use validity test and reliability test. The data analysis technique is to find the regression equation. From the result of regression equation is normality test with liliefors got result of normal distributed data. Hypothesis testing with significance test of regression which result of regression equation is significant. The regression linearity test yields the regression equation is linear. Test the correlation coefficient by using product moment stated there is a positive relation between peer interaction with learning motivation in civic education. Based on test results and calculations above. It can be concluded that the interaction relationship of peers with learning motivation of civic education on student is a positive and significant relation. Coefficient of determination equal to 45,86%. When viewed from the interpretation table shows a sufficient relation between peer interactions with learning motivation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dr. Hj. Etin Solihatin, M.Pd 2) Dr. M. Japar, M.Si
Subjects: Ilmu Politik > Pancasila
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 11 Apr 2022 03:15
Last Modified: 11 Apr 2022 03:25
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26268

Actions (login required)

View Item View Item