PERILAKU SOSIAL KELOMPOK SUPORTER SEPAKBOLA (Studi Pada Kelompok Suporter The Jakmania Koordinator Wilayah Manggarai, Jakarta Selatan)

MUHAMMAD MUSTHOFA SIREGAR, . (2017) PERILAKU SOSIAL KELOMPOK SUPORTER SEPAKBOLA (Studi Pada Kelompok Suporter The Jakmania Koordinator Wilayah Manggarai, Jakarta Selatan). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Muhammad Musthofa Siregar - Perilaku Sosial Kelompok Suporter Sepakbola.pdf

Download (6MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang identitas suporter klub sepakbola Persija Jakarta. Penelitian ini melihat proses pembentukan identitas suporter yang kemudian mendapat peneguhan lewat pemaknaan diri mereka sendiri terhadap keanggotaannya di dalam kelompok serta pemaknaan mereka terhadap kelompok tersebut. Dari hal itu juga nantinya kita bisa lihat bagaimana perilaku sosial yang mereka cerminkan dalam kehidupan sehari-hari dalam memaknai identitasnya tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Pendekatan kualitatif yang digunakan dalam penelitian ini dimaksudkan untuk menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata lisan atau tulisan dari manusia atau tentang perilaku manusia yang dapat diamati. Data yang dihasilkan merupakan hasil pengamatan penulis terhadap kehidupan anggota kelompok suporter The Jakmania dalam pembentukan identitas diri dan komunitas mereka dengan melakukan wawancara mendalam ataupun dengan melihat aktivitas dari kelompok ini. Subjek dari penelitian ini adalah kelompok suporter The Jakmania Korwil Manggarai, Jakarta Selatan. Informan yang merupakan anggota The Jakmania Korwil manggarai terdiri dari 6 orang yang memberikan informasi terkait masalah penelitian. Ditambah dengan 2 orang masyarakat umum yang memberikan penilaian terhadap The Jakmania Korwil Manggarai dari kacamata masyarakat. Hasil dari penelitian ini melihat bahwa identitas yang terbentuk berasal dari proses eksplorasi seperti keluarga, teman, dan media massa, serta proses komitmen dengan memiliki atribut, membeli tiket pertandingan dan melakukan perjalanan keluar kota ketika Persija sedang bermain tandang. Adapun persoalan perilaku sosial timbul dari respons atau tanggapan dari sejumlah rangsangan yang muncul dalam interaksi. Perilaku tersebut berupa konvoi secara bersama-sama di jalan raya yang timbul karena adanya rasa ingin memperjuangkan eksistensinya sebagai warga asli kota Jakarta, yang menurut mereka eksistensinya kini semakin terkikis dengan hadirnya masyarakat pendatang atau urban serta semakin merajalelanya masyarakat kelas yang secara tidak langsung mendominasi ibukota.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Ubedilah Badrun, M.Si 2) Syaifudin, M.Kesos
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Sosiologi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 14 Apr 2022 01:58
Last Modified: 14 Apr 2022 01:58
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26527

Actions (login required)

View Item View Item