PEMANFAATAN MEDIA “PAKU LINGKARAN WARNA KPK DAN FPB” (BOARD GAME) PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV DI SD NEGERI RAHAYU CISAUK

MUHAMAD IQBAL, . (2017) PEMANFAATAN MEDIA “PAKU LINGKARAN WARNA KPK DAN FPB” (BOARD GAME) PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV DI SD NEGERI RAHAYU CISAUK. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Muhamad Iqbal.pdf

Download (4MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang bagaimana pemanfaatan media board game “Paku Lingkaran Warna KPK dan FPB” yang dikembangkan oleh Pusat Sumber Belajar Makmal Pendidikan yang kemudian dimanfaatkan oleh guru kelas IV di SD Negeri Rahayu Cisauk meliputi kegiatan persiapan, pelaksanaan, dan tindak lanjut. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli 2016 hingga Januari 2017. Populasi dari penelitian ini yaitu seluruh guru kelas IV SD Negeri Rahayu Cisauk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan survei. Penelitian deskriptif ini bukan bertujuan untuk menguji teori tertentu, melainkan bertujuan untuk menggambarkan apa adanya gejala atau keadaan yang sebenarnya. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrumen angket guru dan siswa, pedoman observasi, dan wawancara. Data yang telah dihimpun lalu diolah menjadi presentase yang kemudian dianalisa menjadi data deskriptif. Pemanfaatan media board game “Paku Lingkaran Warna KPK dan FPB” bertujuan untuk memudahkan peserta didik dalam memahami materi KPK dan FPB. Hasil dari penelitian ini adalah secara umum guru telah melakukan tahapan pemanfaatan, yaitu pada tahap persiapan guru mempersiapkan media board game yang akan digunakan. Pada tahap pelaksanaan guru membimbing peserta didik agar dapat menggunakan media board game. Pada tahap tindak lanjut guru memberikan soal-soal yang dapat dikerjakan secara individu maupun kelompok. The purpose of this research is to describe how the use of media board game “Paku Lingkaran Warna KPK dan FPB” developed by PSB Makmal Pendidikan then be used by teacher of class 4th at Rahayu Public Primary Schools on Cisauk includes activities of preparation, implementation, and follow-up. Research carried out in July 2016 until January 2017. Population from the study even all teacher of class 4th of Rahayu Public Primary Schools on Cisauk. Methods used in this research is descriptive research with the survey approach. This descriptive research is not aimed at to test the theory certain, but aimed to describe as it is or the state of being actual. The data was collected by using a teacher and student instrument, observation guidelines, and interview. Data collected and processed into percentage which then were analyzed to be descriptive data. The utilization of media board game “Paku Lingkaran Warna KPK dan FPB” aimed to ease learners can be understand in the KPK and FPB material. The result of this research is in general teachers has been conducting phases of utilization, at the preparation stage teachers prepare media board games that will be used. On the implementation stage teachers guiding learners so it can use media board game. In the follow-up stage teachers give the questions that can be constructed in individuals and groups.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dra. Suprayekti, M.Pd. 2). Cecep Kustandi, M.Pd.
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Divisions: FIP > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 14 Apr 2022 02:39
Last Modified: 14 Apr 2022 02:39
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26560

Actions (login required)

View Item View Item