FANATISME BOY BAND KOREA DI KALANGAN REMAJA STUDI KASUS: KELOMPOK EXO-L DI JAKARTA

NURUL HANIFAH PUTRI, . (2017) FANATISME BOY BAND KOREA DI KALANGAN REMAJA STUDI KASUS: KELOMPOK EXO-L DI JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
skripsi.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis fanatisme yang ada di dalam boyband dari negeri Korea Selatan yaitu Exo. Kefanatikan penggemar Exo terlihat dari mereka yang membeli merchandise yang berkaitan dengan Exo, dengan mengeluarkan biaya yang cukup tinggi. Serta untuk mengetahui tersebarnya budaya hallyu di Indonesia yang berpengaruh dalam kelompok Exo-L. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan studi pustaka. Dalam penelitian ini menggunakan 12 orang informan, 4 orang informan merupakan pemilik online shop, 6 orang informan merupakan admin fanbase, dan 2 orang informan dari pengemar Exo. Hasil penelitian, menunjukan bahwa fanatisme penggemar Exo terlihat dari perilaku individu seseorang. Perilaku seorang penggemar dapat tercermin dalam kegiatan atau aktivitas yang dikerjakan baik secara individu ataupun kelompok. Hasil interaksi sosial kelompok terjadi sewaktu kelompok melakukan kegiatan atau tindakan sosial yang terbentuk karena Exo. Peranan Exo sebagai public figure memunculkan pembentukan perilaku kepada individu. Secara tidak langsung Exo menjadi media pembentukan perilaku individu yang dipengaruhi oleh l ingkungan sosialnya, dalam hal ini kelompok penggemar Exo. The purpose of this study is to analyze the fanaticism that exists in the boyband of South Korea's Exo. The bigotry of Exo fans is seen from those who buy merchandises related to Exo, with a high enough cost. And to know the spread of hallyu culture in Indonesia that is influential in the group Exo-L. This study used a qualitative approach, with the type of descriptive research. Technique of collecting data using interview method, observation and literature study. In this study using 12 informants, 4 informants are the owner of an online shop, 6 informants are fanbase admin, and 2 informants from Penguin Exo. The results show that Exo fanaticism is seen from one's individual behavior. Behavior of a fan can be reflected in activities or activities that are done either individually or in groups. The result of group social interaction occurs as a group engages in activities or social actions that are formed by Exo. The role of Exo as a public figure raises the formation of behavior to the individual. Indirectly Exo becomes a medium for the formation of individual behavior that is influenced by its social environment, in this case the group of Exo fans.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Ubedillah Badrun, M.Si 2) Dewi Sartika, M.Si
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Sosiologi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 18 Apr 2022 02:16
Last Modified: 18 Apr 2022 02:16
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26769

Actions (login required)

View Item View Item