DINAMIKA INTERAKSI SOSIAL KLIK (GENG) (Studi: Siswa SMA Negeri 50 Jakarta)

RANA ASMA WATSIQAH, . (2017) DINAMIKA INTERAKSI SOSIAL KLIK (GENG) (Studi: Siswa SMA Negeri 50 Jakarta). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
RANA ASMA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang Dinamika Interaksi Sosial Klik (geng) pada Siswa SMA Negeri 50 Jakarta. Penelitian ini ingin memberikan pengetahuan tentang proses interaksi baik yang asosiatif maupun yang disosiatif. Interaksi yang terjadi pada klik (geng) di SMA Negeri 50 adanya kerjasama, persaingan dan terjadinya konflik mempertahankan prestasi serta eksistensi klik (geng) tidak jarang menggunakan kekerasaan. Setelah melihat interaksi yang berpola asosiatif dan disosiatif mengakibatkan adanya dinamika interaksi sosial pada klik (geng). Oleh karena itu, penulis merasa tertarik untuk mengkaji fenomena tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Lokasi penelitian yaitu di SMA Negeri 50 Jakarta, yang berlokasi di Jalan PLN Cipinang Muara III. Subjek penelitian antara lain. 4 s iswa yang tergabung dengan klik (geng) After School, 3 siswa yang tergabung dengan klik (geng) Cherry, sebagai triangulasi peneliti mewawancarai guru Bimbingan Konseling, wali kelas, dan orang tua siswa untuk penguat data atas adanya fenomena klik (geng) di SMA Negeri 50 Jakarta. Berdasarkan hasil penelitian dapat diperoleh data bahwa adanya interaksi di sebuah klik (geng). Cara interaksi yang diterapkan oleh setiap klik (geng) ini berbeda- beda. Tidak semua interaksi berjalan dengan baik terkadang di dalam maupun di luar klik (geng) bisa saja terjadi gesekan. Dari gesekan inilah yang membuat setiap klik (geng) ingin menunjukkan eksistensinya. Maka dari itu terjadi dinamika interaksi sosial di antara klik (geng). Interaksi sosial akan terjadi ketika siswa yang tergabung menjadi anggota After School dan Cherry terlibat dalam kerjasama, persaingan, serta konflik. Interaksi antar anggota klik (geng) After School dan Cherry berjalan sudah cukup baik. Mereka saling mengadakan kontak sosial dan komunikasi secara langsung. Pergaulan dalam klik (geng) dapat membawa perilaku perubahan perilaku semakin meningkatnya perilaku kekerasan pada pelajar SMA. Klik (geng) juga bisa merubah perilaku pelajar dikarenakan intensitas bertemu mereka yang sering sehingga mendorong untuk melakukan kegiatan baik kegiatan positif maupun kegiatan negatif. This study examines the Dynamics of Social Interaction Clique the (gang) on Student SMAN 50 Jakarta. This study wanted to give a good knowledge of the process interactions that are associative and dissociative. Interactions that occur on clique (gang) in SMA Negeri 50 cooperation, competition and conflict maintain achievements as well as the existence of clique (gang) is not uncommon to use violence. After seeing the interaction patterned associative and dissociative result of the dynamics of social interaction on cli que (gang). Therefore, the authors were interested to study the phenomenon. This study used a qualitative approach with descriptive methods. Data collection techniques in this study using the technique of in-depth interviews, observation and documentation. The research location is at SMA Negeri 50 Jakarta, located in Jalan Cipinang Muara III PLN. The subject of research among others. 4 students belonging to click the (gang) After School, three students belonging to click the (gang) Cherry, as triangulation researchers interviewed teachers Counseling, homeroom, and parents of students to brace the data on the phenomenon of clique (gang) in High School of 50 Jakarta. Based on the research data showed that the interaction in a clique (gang). How interaction applied by each clique (gang) is different. Not all interactions go well sometimes inside and outside clique (gang) could happen friction. Of friction that makes every clique (gang) wanted to show its existence. Therefore the dynamics of social interaction between the clique (gang). Social interaction will occur when students are incorporated into the After School members and Cherry engaged in cooperation, competition and conflict. Interaction between members clique (gang). After School and Cherry running is good enough. They each held a social contact and communication directly. Promiscuity in hits (gang) can bring behavioral changes in behavior increasing violent behavior in high school students. Clique (gang) can also change the behavior of students because of the intensity to see them that often so encouraging to engage in activities both positive and negative activities.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Dian Rinanta Sari, S.Sos, M.A.P 2) Dra. Rosita Adiani, MA
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Divisions: FIS > S1 Pendidikan Sosiologi
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 18 Apr 2022 05:40
Last Modified: 18 Apr 2022 05:40
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/26883

Actions (login required)

View Item View Item