ANISYA SEPTYANA MAHRUSY, . (2015) Analisis Kesalahan Penulisan Gairaigo pada Mahasiswa Tingkat II Jurusan Bahasa Jepang Universitas Negeri Jakarta Tahun Ajaran 2013/ 2014. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
ALL BAB - REVISI SIDANG.pdf Download (539kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (10kB) |
|
Text
COVER.pdf Download (46kB) |
|
Text
ABSTRAK - GAIYOU.pdf Download (212kB) |
|
Text
DAFTAR RIWAYAT HIDUP.pdf Restricted to Registered users only Download (288kB) |
|
Text
LAMPIRAN -LAMPIRAN.pdf Download (455kB) |
Abstract
Dalam bahasa Jepang, ragam tulisan yang terdapat pada surat kabar, majalah, karya ilmiah, surat dan sebagainya ditulis dengan huruf hiragana, katakana, dan kanji. Katakana dalam ragam tulisan bahasa Jepang digunakan untuk menulis kata serapan dari bahasa asing. Kata serapan dalam bahasa Jepang disebut gairaigo. Pemakaian gairaigo harus sesuai dengan aturan-aturan yang ada di dalam bahasa Jepang termasuk dalam tatacara pengucapannya. Untuk dapat menuliskan gairaigo membutuhkan pengetahuan tentang aturan-aturan penulisan yang khusus. Penelitian ini membahas tentang jenis kesalahan, penyebab kesalahan serta solusi untuk mengatasi masalah dalam penulisan gairaigo. Sampel pada penelitian ini adalah mahasiswa tingkat II Jurusan Bahasa Jepang Universitas Negeri Jakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pendekatan campuran (mixed methods) yang merupakan gabungan antara metode kualitatif dan kuantitatif. Obyek penelitian adalah klasifikasi berdasarkan penulisan gairaigo yang dibagi menjadi tiga kategori, yaitu penulisan tanda vokal panjang, penulisan tanda konsonan rangkap dan pembentukan silabel. Pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan menyebarkan tes dan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat kesalahan pada penulisan gairaigo oleh mahasiswa tingkat II Jurusan Bahasa Jepang Universitas Negeri Jakarta. Klasifikasi permasalahan dalam penelitian ini ada tiga, yaitu (1) penulisan tanda vokal panjang, (2) penulisan tanda konsonan rangkap, dan (3) pembentukan silabel. Dari tiga kategori ini yang paling tinggi tingkat kesalahannya adalah pada penulisan konsonan rangkap dan pembentukan silabel, sedangkan pada penulisan tanda vokal panjang tingkat kesalahannya rendah. Adapun penyebab kesalahan tersebut dari faktor eksternal dan internal. Faktor eksternal yang berpengaruh adalah kurangnya pemahaman atas materi gairaigo dan beragamnya tata cara penulisan gairaigo tersebut. Sedangkan faktor internal yang timbul adalah kebiasaan belajar mahasiswa yang kurang mengandalkan sumber yang lebih ahli seperti dosen dan belajar hanya dari buku teks saja dan berdiskusi dengan teman.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Drs. Sudjianto, M.Hum. ; 2). Eky Kusuma Hapsari, M.Hum. |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Jepang |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa Jepang |
Depositing User: | Users 8922 not found. |
Date Deposited: | 09 May 2022 02:33 |
Last Modified: | 09 May 2022 02:33 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/27756 |
Actions (login required)
View Item |