EVALUASI KELAYAKAN KUAT PENERANGAN DAN DAYA PENCAHAYAAN PADA SISTEM PENCAHAYAAN BUATAN BERDASARKAN SNI 6197 : 2011

SEPTIAN PRATAMA WIDODO, . (2017) EVALUASI KELAYAKAN KUAT PENERANGAN DAN DAYA PENCAHAYAAN PADA SISTEM PENCAHAYAAN BUATAN BERDASARKAN SNI 6197 : 2011. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Septian Pratama_5115120359.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan sistem pencahayaan buatan di gedung IDB 1 dan IDB 2 Universitas Negeri Jakarta berdasarkan hasil pengukuran dan perhitungan sistem pencahayaan buatan dan dibandingkan dengan SNI 6197:2011. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode deskriptif evaluasi. Pengumpulan informasi dan data menggunakan teknik pengukuran dan perhitungan yang hasilnya dapat di pertimbangkan. Teknik pengambilan sample purposive sampling sehingga didapatkan sample sebanyak 10 lantai di gedung IDB 1 dan 10 lantai di gedung IDB 2. Teknik pengambilan data menggunakan alat ukur luxmeter untuk mengetahui kuat pencahayaan pada setiapruangan lalu mencatat pada table yang telah peneliti siapkan. Untuk teknik pengukuran pencahayaan menggunakan pengukuran kuat penerangan dan daya pencahayaan. Teknik analisis data yang didapat dari lapangan dianalisis secara deskriptif untuk menarik kesimpulan sesuai dengan tujuan penelitian. Berdasarkan hasil penelitian yang didapat untuk kuat penerangan, pada gedung IDB 1 terdapat 16% atau 21 ruangan yang belum memenuhi standar dan 84% atau 111 ruangan yang sudah sesuai dengan standar. Pada gedung IDB 2 terdapat 15% atau 19 ruangan yang belum memenuhi standar dan 85 % atau 107 ruangan yang sudah sesuai dengan standar. Lalu untuk daya pencahayaan pada gedung IDB 1 terdapat 5% atau 7 ruangan yang belum memenuhi standar dan 95% atau 125 ruangan sudah sesuai dengan standar. Pada gedung IDB 2 terdapat 6% atau 8 ruangan yang belum memenuhi standar dan 94% atau 118 ruangan yang sudah memenuhi standar. Untuk meningkatkan kualitas pencahayaan pada gedung IDB 1 dan IDB 2 diharapkan pihak pengelola untuk melakukan pengecekan berkala untuk melihat kondisi penerangan pada gedung IDB 1 dan IDB 2. This research aimed to knows expediency of artificial exposure system at IDB I and IDB 2 State University of Jakarta by following the result of measurement system that has been compared with SNI 6197:2011. In this study, researchers used a descriptive method of evaluation. Information and data collection using the techniques of measurement and calculation results can be considered. Sampling purposive sampling techniques to obtain a sample of 10 floors in the building IDB 1 and 10 floors in the building IDB 2. Data collection techniques using luxmeter measuring tool to determine the strong lighting on setiapruangan then recorded on a table that has researchers prepared. For lighting measurement techniques using robust measurement illumination and lighting power. Mechanical analysis of data obtained from the field were analyzed descriptively to draw a conclusion in accordance with the purpose of research. Based on the results obtained to strong lighting, the IDB building 1 are 16% or 21 rooms that have not met the standard and 84% or 111 rooms which are in accordance with the standards. At the IDB building 2 contained 15% or 19 rooms that have not met the standard and 85% or 107 rooms which are in accordance with the standards. Then to power the lighting in the building IDB 1 are 5% or 7 rooms which do not meet the standard and 95% or 125 rooms are in accordance with the standards. At the IDB building 2 contained 6% or 8 rooms that have not met the standard and 94% or 118 rooms that meet the standard. To improve the quality of lighting in buildings IDB IDB 1 and 2 is expected the manager to check periodically to see the lighting conditions at the building IDB IDB 1 and 2.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Imam Arif, S.Pd., MT 2) Drs. Purwanto Genderyono, MT
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Elektronika
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 26 Apr 2022 02:28
Last Modified: 26 Apr 2022 02:28
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/28042

Actions (login required)

View Item View Item