SITI BADRIYAH ANDINI, . (2015) TRANSITIFISASI KATA KERJA DAN MAKNANYA DALAM SURAT Al-BAQARAH SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN ILMU SHARF. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Skripsi.pdf Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan deskripsi yang jelas mengenai Transitifisasi Kata Kerja dan Maknanya Dalam Surat Al-Baqarah agar hasilnya dapat diimplikasikan dalam pembelajaran Ilmu Sharf bagi mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Arab Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Jakarta. Penelitian ini merupakan sebuah penelitian studi pustaka yang menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan analisis Transitifisasi Kata Kerja dan maknanya dalam Al-Quran surat Al-Baqarah. Penelitian ini dilengkapi dengan menggunakan tabel khusus untuk memperinci data hasil penelitian. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan oleh peneliti dapat disimpulkan bahwa di dalam Surat Al-Baqarah terdapat 262 temuan cara menjadikan kata kerja menjadi transitif dengan 7 macam cara di 164 ayat. Diantara nya adalah “dengan menambahkan Hamzah pada wazan Af’ala” diperoleh 151 temuan dengan 140 bermakna al-ja’lu, 2 bermakna adh-dhiya’, 4 bermakna seperti fa’ala, dan 5 bermakna al-ishabah. Dan “dengan menambahkan tadh’if pada ‘ain fi’il dengan wazan fa’ala” diperoleh 61 temuan dengan 57 bermakna Al-ja’lu, 1 bermakna at-taktsir dan 3 bermakna at-tawajjuh. Dan “dengan menambahkan alif mufa’alah pada wazan faa’ala” diperoleh 11 temuan dengan 4 bermakna mufa’alah, 1 bermakna at-taktsir, 1 bermakna muwaalah, dan 5 bermakna musyaarakah. Dan “dengan merubah wazan fi’il menjadi wazan istaf’ala” di peroleh 9 temuan dengan 4 bermakna ath-thalab, 1 bermakna al-ishabah, 1 bermakna seperti fa’ala , dan 3 bermakna seperti af’ala. Dan “dengan menambahkan harf jar “ diperoleh 24 temuan dengan 14 menggunakan huruf ba’ , 5 menggunakan huruf ‘alaa, 3 menggunakan huruf ‘an, dan 2 menggunakan huruf ilaa. Dan “dengan tadhmiin” diperoleh 1 temuan. Dan “dengan membuang huruf jar” 5 temuan. Adapun implikasinya pada pembelajaran Ilmu Sharf terhadap mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Arab Universitas Negeri Jakarta adalah hendaknya seorang pendidik menggunakan materi pengajaran yang terdiri dari cara menjadikan kata kerja menjadi transitif dan maknanya dalam surat Al-Baqarah agar memperoleh pemahaman yang mendalam dan luas dalam ilmu sharf secara umum, dan memperoleh pemahaman mengenai cara menjadikan kata kerja menjadi transitif dan maknanya dalam surat Al-Baqarah secara khusus
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Dr. Nuruddin, M. A. ; 2). Rd. Ahmad Barnabas, M.Pd. |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Arab |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Users 8922 not found. |
Date Deposited: | 12 May 2022 03:43 |
Last Modified: | 12 May 2022 03:43 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/28217 |
Actions (login required)
View Item |