ANGGITA ADNIN RATNA GUMILANG, . (2016) EMOSI TOKOH UTAMA DALAM NOVEL “ADZRA`U JAKARTA” KARYA NAJIB KAILANI DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN TELAAH SASTRA ARAB. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
SKRIPSI ANGGITA ADNIN RATNA GUMILANG.pdf Restricted to Repository staff only Download (47MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk memperoleh deskripsi yang jelas tentang emosi tokoh utama dalam Novel ’Adzra`u Jakarta agar hasilnya dapat diimplikasikan dalam Pembelajaran Telaah Sastra Arab bagi mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab, Universitas Negeri Jakarta. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian studi pustaka. Dan penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan analisis isi yaitu tentang emosi tokoh utama dalam Novel ’Adzra`u Jakarta karya Najib Kailani. Penelitian ini dilengkapi dengan tabel khusus untuk memperinci data hasil penelitian. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan, peneliti menyimpulkan bahwa di dalam Novel ’Adzra`u Jakarta karya Najib kailani terdapat 80 temuan dari Emosi tokoh utama yaitu Emosi Marah 17 temuan, Emosi Sedih 15 temuan, Emosi Takut 9 temuan, Emosi Kenikmatan 6 temuan, Emosi Cinta 10 temuan, Emosi Terkejut 4 temuan, Emosi Jengkel 16 temuan, dan Emosi Malu 3 temuan. Implikasi dari penelitian ini terhadap pembelajaran Telaah Sastra Arab yaitu menjadikan novel A’dzrau Jakarta karya Najib Kailani sebagai salah satu bahan perkuliahan khususnya dalam pembelajaran Telaah Sastra Arab.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Arab |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 15 Jan 2020 15:00 |
Last Modified: | 15 Jan 2020 15:00 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/2823 |
Actions (login required)
View Item |