PROTOTYPE SISTEM PENGATURAN SUHU PADA AIR CONDITIONER SECARA OTOMATIS MENGGUNAKAN PENERAPAN METODE KONTROL LOGIKA FUZZY BERDASARKAN KONDISI SUHU UDARA LUAR, SUHU UDARA DIDALAM RUANGAN DAN JUMLAH PENGHUNI RUANGAN BERBASIS ARDUINO UNO R3

REZA FAHLEVI, . (2017) PROTOTYPE SISTEM PENGATURAN SUHU PADA AIR CONDITIONER SECARA OTOMATIS MENGGUNAKAN PENERAPAN METODE KONTROL LOGIKA FUZZY BERDASARKAN KONDISI SUHU UDARA LUAR, SUHU UDARA DIDALAM RUANGAN DAN JUMLAH PENGHUNI RUANGAN BERBASIS ARDUINO UNO R3. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI REZA FAHLEVI 5115134301.pdf

Download (3MB)

Abstract

Air Conditioner (AC) merupakan sebuah alat yang digunakan sebagai pendingin ruangan untuk menunjang kenyamanan bagi pengguna ruangan. Pada umumnya, pengaturan suhu pada Air Conditioner (AC) dilakukan secara manual dan pengaturan suhu pada Air Conditioner (AC) dilakukan secara asal dan tidak melihat kondisi disekitar. Oleh karena itu, Air Conditioner (AC) yang seharusnya merupakan alat yang dapat menunjang kenyamanan akan menjadi alat yang dapat mengganggu kenyamanan dari pengguna ruangan tersebut. Untuk mendapatkan nilai suhu yang ideal pada Air Conditioner (AC), para pengguna ruangan harus mengetahui bagaimana kondisi suhu udara diluar ruangan tersebut dan melihat jumlah manusia yang ada pada ruangan tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode rekayasa teknik. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah alat yang dapat menyesuaikan setting suhu pada Air Conditioner (AC) dengan memperhatikan tiga variabel masukan yaitu : kondisi suhu udara luar, kondisi suhu udara didalam ruangan dan jumlah manusia yang terdapat didalam ruangan dengan menggunakan penerapan metode kontrol Logika Fuzzy. Kelebihan dari metode kontrol Logika Fuzzy adalah metode ini dapat melakukan penyesuaian keluaran berdasarkan kemungkinan-kemungkinan yang akan diberikan oleh variabel masukannya sehingga Logika Fuzzy dianggap cocok untuk memecahkan suatu permasalahan seperti penyesuaian setting suhu pada Air Conditioner (AC). Untuk pembacaan nilai suhu digunakan sensor suhu dengan jenis Thermocouple Type K yang telah diuji tingkat akurasi pembacaannya sehingga pembacaan suhu menjadi lebih akurat. Hasil dari penelitian ini adalah sistem mampu mengatur nilai suhu pada Air Conditioner (AC) dengan merespon perubahan yang terjadi dari tiga variabel masukan, yaitu : suhu udara luar, suhu udara didalam ruangan serta jumlah penghuni didalam ruangan. Air Conditioner (AC) is an item which used for room cooler to make the person inside the room feel comfort. Commonly, temperature of Air Conditioner (AC) is set randomly and do not see the environment. Therefore, Air Conditioner (AC) that should give comfort will be uncomfortable. To get an ideal temperature value, user should know how the outside conditions and how many people in the room. The research method is using method of engineering. The purpose of this research is to produce an item which can adjust the temperature value of Air Conditioner based on conditions of outside the room and the people quantity in the room using Fuzzy Logic control method. Fuzzy Logic control method can adjust the output value based on the possibility given by the input value. This can be used to be a solution of Air Conditioner problem. For the temperature reading, the sensor used is Thermocouple type K that has been tested so the temperature reading becomes more accurate. The result of this research is the system can adjust the temperature value of Air Conditioner by responding to the changes that occur from the three input variables, namely : outside air temperature, indoor air temperature and The People Quantity inside the room.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Muhammad Djaohar, S.T, M.Sc. 2) Dr. Muhammad Rif’an, S.T, M.T
Subjects: Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Elektronika
Divisions: FT > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 27 Apr 2022 02:16
Last Modified: 27 Apr 2022 02:16
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/28291

Actions (login required)

View Item View Item