PERSPEKTIF GENDER DALAM NOVEL LARASATI KARANGAN PRAMOEDYA ANANTA TOER (SUATU KAJIAN FEMINISME RADIKAL)

PUTRI HARAPAN, . (2017) PERSPEKTIF GENDER DALAM NOVEL LARASATI KARANGAN PRAMOEDYA ANANTA TOER (SUATU KAJIAN FEMINISME RADIKAL). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI PUTRI HARAPAN-2013.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui feminisme radikal yang ada di dalam novel Larasati yang dilihat dari sudut pandang gender. Metode yang dilakukan adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik analisis isi. Penelitian ini menggunakan kajian feminisme dengan pendekatan feminisme radikal dari sudut pandang gender yang ada di dalam novel Larasati karangan Pramoedya Ananta Toer untuk mengetahui (1) mengubah gaya hidup (2) relasi kuasa perempuan dan laki-laki, serta implikasinya dalam materi pembelajaran di SMA. Berdasarkan analisis perspektif gender terdapat perlakuan-perlakuan yang didapatkan Ara oleh orang-orang yang ada di dalam kehidupannya yaitu (1) Ketidakpercayaan para pemuda (2) Perlakuan diskriminasi (3) Perlakuan kekerasan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam novel Larasati, tokoh Ara seorang bintang film yang cantik dan molek mengubah gaya hidupnya untuk menjadi wanita yang lebih kuat, berani dan pantang menyerah dalam memperjuangkan revolusi Indonesia melawan penjajah Belanda.. Relasi kuasa perempuan dan laki-laki yang tidak setara mendominasi di dalam novel Larasati. Ketidaksetaraan yang terjadi antara kuasa perempuan dan laki-laki menunjukkan bahwa ketidakadilan yang didapatkan oleh Ara atas perbedaan perilaku berdasarkan gender yang dilakukan laki-laki di sekitarnya berimbas pada hak-haknya sebagai perempuan dirampas, di diskriminasi, serta kekerasan gender yang ia dapatkan. Tetapi terdapat juga keseimbangan yang terjadi terhadap tokoh Ara. Ia dinilai sebagai perempuan yang murah hatinya serta kepercayaan yang diberikan kepada Ara oleh seorang perwira piket. Implikasi hasil penelitian ini dapat dijadikan dalam pengembangan materi ajar sastra di SMA untuk meningkatkan kemampuan analisis siswa terhadap novel dan menambah pengetahuan siswa tentang kajian sastra terutama feminisme serta sebagai media apresiasi sastra. This research aims to discover the radical feminism in the novel Larasati seen from the gender perspective. Qualitative-descriptive method was used with content analysis. This research presents the study of feminism using radical feminism approach from gender perspective in the novel Larasati by Pramoedya Ananta Toer to examine the (1) lifestyle changes, and (2) power relation between men and women along with its implication in high school learning materials. Based on the gender perspective analysis, there are some treatments that Ara received from the people in her life. They are (1) distrust of men (2) act of discrimination (3) act of violence. The result shows that in the novel, the figure of Ara, a gorgeous and attractive movie star, changes her lifestyle into a stronger, braver, and more determined lady while fighting for the Indonesian revolution against the Dutch colonists. The unequal power relation between men and women dominates the theme in the novel Larasati. The inequality of power relation between men and women shows that the unfair gender-based treatments that Ara gets from the men around her resulted in her rights as a woman being deprived, discriminated, and violently treated. However, there are also some equilibrium in Ara’s life. She is regarded as a generous lady and is trusted by a picket officer. The implication of this research could be used to develop the literature learning materials in high schools as a way to: increase the student’s analytical skills of novels; to improve their knowledge in the study of literature, particularly feminism; and as a mode of appreciation towards literature.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dra. Sri Suhita, M.Pd. 2). Dr. Siti Gomo Attas, M.Hum.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Indonesia
Bahasa dan Kesusastraan > Kesusastraan > Sastra Indonesia
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 27 Apr 2022 03:52
Last Modified: 27 Apr 2022 03:52
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/28329

Actions (login required)

View Item View Item