PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR IPA MELALUI METODE EKSPERIMEN PADA MATERI GAYA PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI CAWANG 01 PAGI JAKARTA TIMUR

KRISTA RIA PURBA, . (2015) PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR IPA MELALUI METODE EKSPERIMEN PADA MATERI GAYA PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI CAWANG 01 PAGI JAKARTA TIMUR. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Daftar Riwayat Hidup.pdf

Download (394kB)
[img] Text
Peningkatan Motivasi Belajar IPA Melalui Metode Eksperimen p.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas V SDN Cawang 01Pagi Jakarta Timur melalui metode eksperimen dan diharapkan ≥ 75% dari jumlah siswa memiliki skor motivasi belajar yang tinggi. Penelitian dilaksanakan di SDN Cawang 01 Pagi Jakarta Timur, khususnya di kelas V. Penelitian dilakukan dengan menggunakan model spiral atau siklus dari Kemmis dan Taggart. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan melalui tahapan perencanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi sebagai dasar untuk membuat perencanaan ulang pada siklus berikutnya. Penelitian dilakukan dalam dua siklus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa diperoleh data yaitu pada siklus I yang memperoleh skor motivasi belajar IPA 75-84 adalah 65% dan pada siklus II yang memperoleh skor motivasi belajar IPA 75-84 meningkat menjadi 80%. Selain itu skor instrumen pemantau tindakan siswa sebesar 74,33% serta skor instrumen pemantau tindakan guru sebesar 75,83%, pada siklus II meningkat skor instrumen pemantau tindakan siswa menjadi 84,16% dan skor instrumen pemantau tindakan guru menjadi 87,49%. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa dengan menggunakan metode eksperimen dapat meningkatkan motivasi belajar IPA siswa kelas V SDN Cawang 01 Pagi Jakarta Timur. Implikasi dari penelitian ini adalah bahwa pembelajaran IPA dengan menggunakan metode eksperimen dapat mengubah kinerja guru yang lebih profesional, perubahan cara guru mengajar dari pembelajaran tradisional ke arah pembelajaran yang modern dan bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari siswa. *The purpose of this research is to improve students' motivation class V SDN Cawang 01 pagiEast Jakarta through experimental methods and expected ≥ 75% of the total number of students hava a high learning motivation scores. Research conducted at SDN Cawang 01 Pagi East Jakarta, especially in class V. The study was conducted by using a model of spiral or cycle of Kemmis and Taggart. This classroom action research conducted through the stages of action planning, observation, and reflection as a basis for replanning the next cycle. The study was conducted in two cycles. Results of this study indicate that the date obtained are in the first cycle that scored 75- 84 motivation to learn science was 65% and the second cycle that received a score of motivation to learn science 75-84 increased to 80%. Besides monitoring instrument measures students' scores of 74.33% and balanced instrument monitors the actions of teachers of 75.83%, on the second cycle increased monitoring instruments balanced student action became 84.16% and balanced instrument monitors the actions of teachers be 87.49%. Based on the results we concluded that by using the experimental method can increase students' motivation to learn science class V SDN Cawang 01 Pagi East Jakarta. The implication of this research is that learning science by using experimental methods can alter the performance of teachers more professional, change the way teachers teach from the traditional learning towards learning modern and useful in everyday life of students.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. Budiman Rajaguguk, M.Pd ; 2). Dr. Ir. Arita Marini, M. E
Subjects: Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Pendidikan Dasar dan Menengah
Divisions: FIP > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 14614 not found.
Date Deposited: 30 May 2022 06:01
Last Modified: 30 May 2022 06:01
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/29391

Actions (login required)

View Item View Item