KONFLIK EGO DALAM KARYA SENI RUPA MIXED MEDIA

ESKANDAR SYACH, . (2016) KONFLIK EGO DALAM KARYA SENI RUPA MIXED MEDIA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
TUGAS AKHIR ESKANDAR SYACH 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Berawal dari pengalaman mengenai kesadaran akan diri sendiri dengan menelisik realita yang dialami merupakan sesuatu yang menarik untuk diteliti. Terutama mengenai realitas dan sosial manusia dalam menghadapi dan menikmati dunia ini dengan egonya masing-masing yang membuat dunia ini semakin beragam. Secara lebih lanjut lagi adanya permasalahan yang dirasakan dari diri sendiri ialah juga sifat ego. Sifat ego yang saling bersebrangan satu sama lain dalam diri dan lingkungan perupa, telah menghasilkan sebuah konflik di dalam diri, inilah yang menjadi tema besar dalam penciptaan karya. Teori yang digunakan sebagai referensi guna mendukung penciptaan karya secara utuh adalah, teori psikologi oleh Sigmund Freud mengenai sifat dasar manusia, dan teori mengenai iceberg serta teori seni rupa mixed media sebagai landasannya. Serta Marishka Soekarna dimana perupa melakukan proses magang. Hasil penciptaan karya berupa seni media campur. Perupa menggunaan birmet sebagai media lukis dengan teknik cut-out dan sapuan cat akrilik di atasnya. Visual yang ditampilkan adalah sosok manusia dengan beragam kepribadian yang dicirikan oleh gestur, busana ataupun tampilan fisiknya. Selain itu objek tabung dengan media plastik transparan juga ditunjukkan sebagai bagian dalam karya.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Drs. Sem C.Bangun, M.Sn, ; 2). Drs. Indro Moerdisuroso, M.Sn
Subjects: Kesenian > Seni Rupa, Fotografi
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 29 not found.
Date Deposited: 24 Jan 2020 14:30
Last Modified: 24 Jan 2020 14:30
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/2977

Actions (login required)

View Item View Item