DINA FEBRIANA, . (2016) EFEKTIFITAS MEMEGANG BET TENIS MEJA TERHADAP HASIL BELAJAR PUKULAN FOREHAND DRIVE PADA SISWA EKSTRAKULIKULER SMPN 71 JAKARTA PUSAT. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
KESELURUHAN SKRIPSI.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas pegangan bet tenis meja untuk hasil belajar teknik pukulan forehand. Penelitian ini dilaksanakan sejak tanggal 30 Maret sampai 27 April 2016 bertempat di SMPN 71 Jakarta Pusat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, dimana sampel dibagi menjadi dua kelompok, kelompok A diberi perlakuan teknik memegang shakehand dan kelompok B diberi perlakuan teknik memegang penhold. Indikator yang diukur pada penelitian ini adalah: sikap awal, pelaksanaan, dan sikap akhir. Berdasarkan hasil penelitian dapat diperoleh kesimpulan yaitu: dengan penelitian eksperimen teknik memegang bet shakehand lebih efektif dibandingkan dengan teknik memegang penhold terhadap hasil belajar pukulan forehand drive. Dengan hasil belajar pukulan forehand drive dalam memegang bet tenis meja pada siswa kelas VIII dengan menggunakan media pukul pantul bola pada meja berdiri untuk kelompok shakehand diperoleh skor rata-rata peningkatan sebesar 12,00 dari saat tes awal (20,80) ke tes akhir (32,80). Ini lebih tinggi dibandingkan kelompok penhold yang hanya mengalami rata-rata peningkatan sebesar 3,00, dari tes awal sebesar 19,07 ke teas akhir sebesar 22,07.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1) Iwan Setiawan,M.Pd 2) Drs. Sudarso, M.Pd |
Subjects: | Olah Raga dan Seni Pertunjukan > Pendidikan Olah Raga |
Divisions: | FIO > Pendidikan Jasmani |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 11 Jun 2022 05:22 |
Last Modified: | 11 Jun 2022 05:22 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/30032 |
Actions (login required)
View Item |