Hubungan Hasil Uji Kompetensi Bidang Kecantikan dengan Kesiapan Kerja Peserta Pelatihan Kejuruan Tata Rias PPKD Jakarta Timur

Faizah Zhafran, . (2018) Hubungan Hasil Uji Kompetensi Bidang Kecantikan dengan Kesiapan Kerja Peserta Pelatihan Kejuruan Tata Rias PPKD Jakarta Timur. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI FAIZAH ZHAFRAN 5535134168.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan hasil uji kompetensi bidang kecantikan dengan kesiapan kerja pada peserta pelatihan kejuruan tata rias PPKD Jakarta Timur. Populasi penelitian ini adalah peserta pelatihan kejuruan tata rias tahun 2017 dan sampel dari penelitian ini adalah peserta pelatihan kejuruan tata rias tahun 2017 angkatan 1 dan 2 yang berjumlah 34 peserta. Data yang digunakan peneliti adalah data sekunder untuk variabel uji kompetensi bidang kecantikan dan data primer untuk variabel kesiapan kerja didapatkan melalui kuesioner tertutup berjumlah 38 soal yang mencakup aspek tanggung jawab, fleksibilitas , kemampuan, keterampilan, pandangan diri serta kesehatan dan keselamatan. Berdasarkan hasil penelitian uji persyaratan analisis data dengan uji normalitas yang menghasilkan nilai signifikan 0.367>0.05 data tersebut terdistribusi normal. Lalu uji normalitas dengan taraf signifikan 5% yang menghasilkan Fhitung <Ftabel yaitu 1.246 < 2.280 yang berarti terdapat hubungan yang linear secara signifikan antara variabel hasil uji kompetensi dengan kesiapan kerja. Lalu pengujian hipotesis yang menghasilkan nilai rhitung = 0.538 apabila di interpelasikan terdapat pada rentang nilai 0.40-0.599 yang berarti korelasi antara dua variabel berada pada tingkat sedang dan memiliki hubungan yang searah. Lalu uji signifikansi dengan taraf signifikan 5% menghasilkan thitung > ttabel yaitu 3.610 > 2.036 memiliki arti bahwa Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya korelasi antara hasil uji kompetensi dan kesiapan kerja sebesar 0.538 signifikan. Dengan demikian terdapat hubungan antara hasil uji kompetensi bidang kecantikan dengan kesiapan kerja peserta pelatihan kejuruan tata rias PPKD Jakarta Timur

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1) Titin Supiani, M.Pd 2) Dr. Dwi Atmanto, M.Si
Subjects: Tata Rias > Tata Rias (Makeup)
Divisions: FT > S1 Pendidikan Tata Rias
Depositing User: sawung yudo
Date Deposited: 17 Oct 2019 10:18
Last Modified: 17 Oct 2019 10:18
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/303

Actions (login required)

View Item View Item