GATIS LESTIANA, . (2017) PENGEMBANGAN SISTEM PENDAFTARAN SISWA BARU BERBASIS WEB PADA SMK MUTIARA 17 AGUSTUS BEKASI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
SKRIPSI GATIS LESTIANA 5235117096.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penerimaan Siswa Baru merupakan salah satu proses yang ada di instansi pendidikan seperti sekolah yang berguna untuk menyaring calon siswa yang terpilih sesuai kriteria yang ditentukan oleh sekolah tersebut untuk menjadi siswa didiknya. Pada umumnya penerimaan siswa baru dilakukan melalui tahapan pendaftaran, tes seleksi, dan pengumuman hasil penerimaan siswa baru. Banyak sekolah yang menerapkan sistem yang masih manual sehingga menyebabkan rumitnya proses Penerimaan Siswa Baru. Oleh karena itu perlu diterapkan sebuah sistem berbasis web yang dapat mempermudah proses Penerimaan Siswa Baru. Penelitian dilaksanakan di SMK Mutiara 17 Agustus Bekasi dengan tujuan mengembangkan sistem pendaftaran siswa baru berbasis web untuk memberi kemudahan kepada calon siswa baru dalam melaksaksanakan pendaftaran siswa baru di SMK Mutiara 17 Agustus Bekasi . Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengembangan perangkat lunak prototype. Metode pengumpulan data dilakukan dengan studi pustaka, wawancara, dan kuesioner. Metode yang digunakan untuk menganalisis data adalah menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif berupa skor dan presentase pada skala penilaian yang telah ditentukan. Sistem pendaftaran siswa baru ini dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP, HTML, dan CSS untuk membuat tampilannya lebih bagus dan dan menggunakan database MYSQL sebagai database server. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pendaftaran online ini mampu memberikan kemudahan kepada pengguna dalam melakukan pendaftaran, memberikan informasi pendaftaran siswa baru kepada pengguna tanpa harus datang ke sekolah, serta fungsional sistem yang dapat berjalan dengan baik. Berdasarkan penilaian ahli media, ahli materi, pengguna,dan fungsional sistem secara berurutan memperoleh presentase sebesar 88%, 97,5%, 83%,100% . Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sistem pendaftaran pada SMK Mutiara 17 Agustus Bekasi telah dapat dibuat dan dimplementasikan sehingga memberikan kemudahan dalam pelaksanaan pendaftaran siswa baru. Acceptance of New Students is one of the processes that exist in educational institutions such as schools that are useful for screening prospective students who are selected according to the criteria determined by the school to be students students. In general, admission of new students is done through the stages of registration, selection tests, and announcement of new admissions results. Many schools are implementing a system that is still manual, causing the complexity of the New Student Admission process. Therefore it is necessary to apply a web-based system that can simplify the process of Admissions New Students. The study was conducted at SMK Mutiara 17 Agustus Bekasi with the aim of developing a new web-based student enrollment system. The method used in this research is prototype software development method. Methods of data collection is done by literature study, interview, and questionnaire. he method used to analyze the data is using quantitative descriptive analysis techniques in the form of scores and percentages on a predetermined assessment scale. The new student enrollment system was developed using PHP, HTML, and CSS programming languages to make it look better and and use the MYSQL database as the database server. The results showed that the online registration system is able to provide convenience to users in registering, providing new student registration information to users without having to come to school, as well as functional systems that can run well. Based on the assessment of media experts, material experts, users, and functional systems sequentially obtained a percentage of 88%, 97.5%, 83%, 100%. Thus it can be concluded that the registration system at SMK Mutiara August 17 Bekasi can be created and implemented so as to facilitate the implementation of new student enrollment.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1) Prof.Dr.Ir.Ivan Hanafi,M.Pd 2) Lipur Sugiyanta, Ph.D |
Subjects: | Teknologi dan Ilmu Terapan > Teknik Komputer |
Divisions: | FT > S1 Pendidikan Teknik Informatika Komputer |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 15 Jun 2022 07:35 |
Last Modified: | 15 Jun 2022 07:35 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/30359 |
Actions (login required)
View Item |