PENGARUH CITRA DIRI TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF PADA DEWASA AWAL DI JAKARTA

DEWI LESTARI SIBARANI, . (2019) PENGARUH CITRA DIRI TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF PADA DEWASA AWAL DI JAKARTA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI DEWI LESTARI SIBARABI.pdf

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra diri terhadap pembelian impulsif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini terdiri dari 250 responden dengan menggunakan teknik non probability sampling dan jenis teknik purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang terdiri dari alat ukur citra diri yang diambil dari teori Jersild. Dan pembelian impulsif dari teori Verplanken dan Herabadi. Uji analisis statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian ini adalah uji analisis regresi linier sederhana. Hasil uji korelasi menunjukkan r = -0,620 dan nilai p = 0.000, serta hasil analisis regresi menunjukkan nilai F hitung = 155.079 dan nilai p = 0.000, yang berarti terdapat pengaruh signifikan yang berkorelasi negatif antara citra diri terhadap pembelian impulsif pada dewasa awal. Artinya semakin tinggi citra diri, maka semakin rendah pembelian impulsif. Hasil penelitian menunjukkan nilai koefisien determinan (R Square) = 0,380 yang artinya pengaruh citra diri terhadap pembelian impulsive pada dewasa awal adalah sebesar 38% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1.)Erik, M.Si 2.)Dr. Gumgum Gumelar,
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan
Divisions: FPP > S1 Psikologi
Depositing User: Users 212 not found.
Date Deposited: 31 Jan 2020 10:09
Last Modified: 31 Jan 2020 10:09
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/3054

Actions (login required)

View Item View Item