ISMA ROSDINI, . (2011) ANALISIS KEPUTUSAN PENDANAAN, KEBIJAKAN DIVIDEN DAN STRUKTUR KEPEMILIKAN PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN YANG MEMILIKI DAN TIDAK MEMILIKI PELUANG PERTUMBUHAN PERUSAHAAN: PERUSAHAAN GO PUBLIC DI INDONESIA PERIODE 2007 DAN 2008. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
Skripsi Lengkap.pdf Download (1MB) |
Abstract
Peluang pertumbuhan perusahaan mengindikasikan kemampuan perusahaan untuk dapat berkembang melalui pendapatan, modal atau hutang dalam menjalankan sebuah proyek investasi di masa mendatang. Penggunaan hutang (DER) sebagai sumber pendanaan perusahaan di Indonesia memberikan dampak langsung pada pertumbuhan perusahaan, dilihat dari sisi kegunaan hutang sebagai pembiayaan investasi. Pembagian dividen dinilai penting oleh pemegang saham karena mereka akan melihat apakah perusahaan tersebut dapat memberikan atau tidak pembayaran dividen (DPR). Keputusan pendanaan dan dividen berhubungan dengan tugas manajer, seringkali manajer menyalahgunakan dana untuk memaksimalkan kekayaan pribadi, bukan untuk mensejahterakan pemilik saham. Hal ini lah yang menyebabkan terjadinya permasalahan keagenan, untuk mengurangi masalah keagenan dapat dilakukan dengan adanya insider ownership (IO). Price earnings ratio (PER) digunakan sebagai ukuran peluang pertumbuhan. Populasi sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di BEI periode 2007-2008. Dengan metode purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 88 perusahaan (44 perusahaan tumbuh dan 44 perusahaan tidak tumbuh). Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah two�group discriminant analysis, untuk menentukan variabel yang paling baik untuk membedakan kedua kelompok, maka digunakan analisis diskriminan. Hasil penelitian menunjukan bahwa, DER, DPR dan IO bersama-sama dapat membedakan peluang pertumbuhan perusahaan yaitu perusahaan tumbuh dan tidak tumbuh. DPR memiliki nilai yang relatif lebih penting dari DER dan IO dalam membentuk fungsi diskriminan Serta hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan tumbuh menggunakan hutang lebih kecil daripada perusahaan tidak tumbuh dengan proksi debt to equity ratio. Berdasarkan dividend payout ratio perusahaan tumbuh memberikan dividen lebih besar daripada perusahaan tidak tumbuh. Dalam struktur kepemilikan orang dalam pada perusahaan tumbuh lebih kecil daripada perusahaan tidak tumbuh. Indicates the company's growth opportunities for the company's ability to grow through earnings, capital or debt that will be used to run an investment project in the future. The use of debt (DER) as a source of funding for companies in Indonesia can provide a direct impact on the company's growth, in terms of usefulness of debt as financing investment project. Dividend distributions are considered important by the shareholders because they will see whether the company can provide or do not pay dividends (DPR). Financing and dividend policy related to the duties of manager, managers often misused investor fund to maximize their personal wealth, not for the welfare of the shareholders. This is what caused the agency problems, and therefore to reduce the agency problem can be done with the insider ownership. Price to earnings ratio (PER) is used as a measure of growth opportunities. The population sample in this study is a company registered in BEI period 2007-2008. With purposive sampling method obtained a sample of 88 firms (44 firms and 44 firms grow does not grow). The method of research used in this research is two-group discriminant analysis, to determine the best variable to differentiate the two groups, and then used discriminant analysis. The results showed that, DER, DPR and IO together could distinguish the company's growth opportunities are growing and not growing company. DPR has a value that is relatively more important than the DER and IO in forming the discriminant function well as research results indicate that the company is growing use of debt is smaller than the company's did not grow up with debt to equity ratio proxy. Based on dividend payout ratio the company's grow to provide a larger dividend than the company does not grow. In the structure of ownership in the company's growth is smaller than the company does not growth.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1) Dr. Hamidah, SE., M.Si 2) Agung D. Buchdadi, ST., MM |
Subjects: | Manajemen > Manajemen Kantor, Organisasi |
Divisions: | FE > S1 Manajemen |
Depositing User: | sawung yudo |
Date Deposited: | 30 Jun 2022 05:28 |
Last Modified: | 30 Jun 2022 05:28 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/31142 |
Actions (login required)
View Item |