TINDAK PIDANA KORUPSI PADA TOKOH DALAM NOVEL 86 KARANGAN OKKY MADASARI: SUATU KAJIAN SOSIOLOGI SASTRA

KHOIRUNNISA, . (2016) TINDAK PIDANA KORUPSI PADA TOKOH DALAM NOVEL 86 KARANGAN OKKY MADASARI: SUATU KAJIAN SOSIOLOGI SASTRA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Khoirunnisa 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
5 ABSTRAK i.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (85kB)
[img] Text
5 ABSTRAK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (85kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tindak pidana korupsi yang dilakukan oleh tokoh dalam novel 86 karangan Okky Madasari. Novel 86 bercerita tentang korupsi yang dilakukan oleh hampir seluruh tokohnya. Penelitian ini dilakukan sejak bulan Februari hingga Juni 2016. Teori yang digunakan dalam mengungkap tindak pidana korupsi yang dilakukan oleh tokoh adalah analisis struktural sebagai penopang untuk mengetahui jenis tindak pidana korupsi. Setelah menggunakan analisis struktural, tindak pidana korupsi diklasifikasikan berdasarkan jenisnya. Hasil pengklasifikasian kemudian dihubungkan dengan kasus korupsi yang terjadi di Indonesia. Hal ini dilakukan untuk membuktikan bahwa novel 86 merupakan karangan sastra yang mewakili kondisi sosial di Indonesia. Berdasarkan analisis jenis tindak pidana korupsi berupa kerugian keuangan negara, suap menyuap, penggelapan dalam jabatan, pemerasan, perbuatan curang, benturan terhadap pengadaan, dan gratifikasi diperoleh dua puluh empat tindak pidana korupsi. Urutan jenis tindak pidana korupsi terbanyak yang dilakukan oleh tokoh ialah jenis suap-menyuap dengan jumlah 17, pemerasan dengan jumlah 5, kerugian keuangan negara dan gratifikasi hanya terdapat satu kasus. Jenis tindak pidana korupsi perbuatan curang dan benturan kepentingan dalam pengadaan tidak ditemukan. Penelitian ini memiliki implikasi terhadap pembelajaran dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Erfi Firmansyah, M.A ; 2). Dr. Siti Gomo Attas, M. Hum.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Kesusastraan > Sastra Indonesia
Divisions: FBS > S1 Sastra Indonesia
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 30 Jan 2020 10:11
Last Modified: 30 Jan 2020 10:11
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/3202

Actions (login required)

View Item View Item