PENGARUH PENGALAMAN AUDITOR, PEMAHAMAN BISNIS KLIEN, TEKANAN KETAATAN DAN ETIKA PROFESI TERHADAP AUDIT JUDGMENT

MAGISTERIA MARSHA, . (2013) PENGARUH PENGALAMAN AUDITOR, PEMAHAMAN BISNIS KLIEN, TEKANAN KETAATAN DAN ETIKA PROFESI TERHADAP AUDIT JUDGMENT. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
MAGISTERIA MARSHA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui pengaruh secara parsial antara pengalaman auditor terhadap audit judgment, 2) mengetahui pengaruh secara parsial antara pemahaman bisnis klien terhadap audit judgment, 3) mengetahui pengaruh secara parsial antara tekanan ketaatan terhadap audit judgment, 4) mengetahui pengaruh secara parsial antara etika profesi terhadap audit judgment, 5) mengetahui pengaruh secara simultan antara pengalaman auditor, pemahaman bisnis klien, tekanan ketaatan dan etika profesi terhadap audit judgment. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari jawaban kuesioner yang diberikan kepada auditor sebagai responden. Penelitian ini melibatkan 56 auditor yang bekerja pada KAP yang berada di daerah Jakarta Selatan. Auditor yang menjadi responden didominasi oleh senior auditor dengan pengalaman 2-3 tahun. Dari data yang dikumpulkan kemudian diolah dan dianalisis menggunakan metode regresi berganda untuk menguji hipotesis pada tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian ini pada signifikansi 5% menunjukkan : 1) pengalaman auditor berpengaruh secara parsial terhadap audit judgment; 2) pemahaman bisnis klien berpengaruh secara parsial terhadap audit judgment;3) tekanan ketaatan berpengaruh secara parsial terhadap audit judgment;4) etika profesi berpengaruh secara parsial terhadap audit judgment;5) pengalaman auditor, pemahaman bisnis klien, tekanan ketaatan dan etika profesi berpengaruh secara simultan terhadap audit judgment. Nilai koefisien determinasi (R2 ) menunjukkan angka 36,6% yang mengindikasikan model regresi tersebut mampu menjelaskan pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. ***** This study aimed to: 1) determine the partial effect of auditor experience against audit judgment, 2) determine the partial effect of understanding of the client's business against audit judgment, 3) determine the partial effect of obediance pressure against audit judgment, 4) determine the partial effect of professional ethics against audit judgment, 5) determine the simultaneously effect of auditor experience, understanding the client's business, obediance pressures and professional ethics against audit judgment. This study uses primary data obtained from the questionnaire given to the auditors as respondents. The study involved 56 auditors working at the firm who was in the area of South Jakarta. Auditors who responded dominated by senior auditor with 2-3 years experience. From the data collected and then processed and analyzed using multiple regression analysis to test the hypothesis at a significance level of 5%. The results of this study at the 5% significance indicated: 1) auditor experience affected partially on the audit judgment audit, 2) understanding the client's business affected partially on the audit judgment; 3) pressure obediance affected partially on the audit judgment; 4) professional ethics partially affected on the audit judgment; 5) auditor experience, understanding the client's business, obedience pressure and professional ethics simultaneously affect the audit judgment. The adjusted R Square (R2 ) is 36,6% which indicates regression model is able to explain the influence of the independent variable on the dependent variable.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Marsellisa Nindito, S.E., Akt., M.Sc. ; 2). Nuramalia Hasanah, S.E., M.Ak.
Subjects: Ilmu Sosial > Perdagangan > Akuntansi
Divisions: FE > S1 Akuntansi
Depositing User: Users 14651 not found.
Date Deposited: 02 Aug 2022 06:26
Last Modified: 02 Aug 2022 06:26
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/32169

Actions (login required)

View Item View Item