PEMBELAJARAN VOKAL DI SEKOLAH ALAM KANDANK JURANK DOANK CIPUTAT TANGERANG

DESI IDA HARYANTI, . (2013) PEMBELAJARAN VOKAL DI SEKOLAH ALAM KANDANK JURANK DOANK CIPUTAT TANGERANG. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses pembelajaran vokal di sekolah alam Kandank Jurank Doank. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan observasi dan pengamatan langsung proses pembelajaran vokal di sekolah alam Kandank Jurank Doank Ciputat Tangerang. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode penelitian Deskriptif Kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi langsung, wawancara dan kepustakaan. Penelitian ini dilakukan di sekolah alam Kandank Jurank DoankKomplek Alvita Blok Q, No. 14, Sawah Baru, Ciputat. Waktu penelitian ini berlangsung dari bulan Februari 2010 sampai bulan juni 2010. Objek Penelitian ini adalah pembelajaran vokal di sekolah alam Kandank Jurank Doank yang bertujuan untuk mengetahui pembelajaran vokal di sekolah alam Kandank Jurank Doank. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran vokal di sekolah alam Kandank Jurank Doank memiliki cara yang berbeda dalam menyampaikan materi yang dilakukan pada kelas gabungan atau klasikal. Pada proses pembelajarannya siswa lebih dipersiapkan untuk siap tampil di depan umum melalui latihan vokal yang terdiri dari beberapa tahap yang terorganisir mulai dari latihan pernafasan dan vokalisi, mempelajari materi lagu, latihan gabungan dengan musik, latihan koreografi dan performing, serta kegiatan workshop. Siswa juga dilibatkan untuk selalu aktif dengan tampil bernyanyi dalam berbagai kegiatan. Hal tersebut membuktikan bahwa pembelajarannya sudah efektif dalam upaya membangun mental siswa sehingga siswa menjadi terbiasa saat tampil di depan umum dan menjadi lebih percaya diri.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dra. Clemy Ikasari, M.Pd. ; 2). Dra. Lucy Martiati Nst.,M.Pd.
Subjects: Seni Musik > Musik
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Users 14685 not found.
Date Deposited: 18 Aug 2022 05:35
Last Modified: 18 Aug 2022 05:35
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/32653

Actions (login required)

View Item View Item