PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA (BI RATE) DAN NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP INFLASI DI INDONESIA

RIRIN SUKMAWATI, . (2016) PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA (BI RATE) DAN NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP INFLASI DI INDONESIA. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
SKRIPSI_RIRIN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Masalah inflasi merupakan masalah yang paling sering terjadi didalam perekonomian suatu Negara. Inflasi merupakan kenaikan harga secara umum dan terus menerus. Inflasi di Indonesia disebabkan oleh beberapa faktor yaitu tingkat suku bunga dan nilai tukar rupiah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat suku bunga dan nilai tukar rupiah terhadap inflasi di Indonesia dengan mengambil data dari Bank Indonesia. Bank Indonesia dipilih menjadi objek penelitian dikarenakan menyajikan data laporan keuangan lengkap yang dapat digunakan dalam penelitian. Berdasarkan uji F dapat disimpulkan bahwa variabel suku bunga dan nilai tukar rupiah secara simultan berpengaruh terhadap inflasi di Indonesia. Sedangkan untuk uji t dapat disimpulkan bahwa variabel suku bunga jangka panjang berpengaruh secara positif signifikan terhadap inflasi dan Nilai tukar rupiah jangka panjang berpengaruh positif tidak signifikan terhadap inflasi. Sedangkan variabel suku bunga jangka pendek berpengaruh secara positif siignifikan terhadap inflasi dan nilai tukar rupiah jangka pendek berpengaruh secara positif tidak signifikan terhadap inflasi di Indonesia. Nilai koefisien determinasi (R2 ) pada jangka panjang sebesar 0,53 yang artinya bahwa ketiga variabel bebas dalam model persamaan mampu menjelaskan nilai dari variabel inflasi sebesar 53% . Sedangkan pada jangka pendek sebesar 0,51 yang artinya bahwa ketiga variabel bebas dalam model persamaan mampu menjelaskan nilai dari variabel inflasi sebesar 51% ***** Inflation problem is a problem that most often occurs in the economy of a country. Inflation is a general rise in prices and continuously. Inflation in Indonesia is caused by several factors: interest rate and the exchange rate. This study aims to determine the effect of the interest rate and the exchange rate to inflation in Indonesia by taking the data from Bank Indonesia. Bank Indonesia was chosen to be the object of study due to present a complete financial statement data that can be used in research. Based on F test can be concluded that the variable interest rate and the exchange rate simultaneously affect the inflation in Indonesia. As for the t-test can be concluded that the variable interest rates on long-term significant positive effect on inflation and long-term rupiah exchange rate is not significant positive effect on inflation. While the variable interest rates on short-term positive effect siignifikan against inflation and the exchange rate short-term positive effect on inflation is not significant in Indonesia. The coefficient of determination (R2) in the long term at 0.53, which means that three independent variables in the equation model is able to explain the value of the variable inflation of 53%. While in the short term by 0.51, which means that three independent variables in the equation model is able to explain the value of the variable inflation of 51%

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Dr. Saparuddin M, SE, M. Si ; 2). Dicky Iranto, SE, M. Se
Subjects: Ilmu Sosial > Industri, Buruh, Produksi > Pendidikan Ekonomi
Divisions: FE > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 14685 not found.
Date Deposited: 18 Aug 2022 05:39
Last Modified: 18 Aug 2022 05:39
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/32679

Actions (login required)

View Item View Item