WIJI HASTUTIK, . (2012) MENINGKATKAN KEMAMPUAN KERJASAMA KELOMPOK DALAM PEMBELAJARAN IPA MELALUI METODE EKSPERIMEN DI KELAS V SD NEGERI LARANGAN 4 TANGERANG. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
BAB III.pdf Download (243kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (110kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (219kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (90kB) |
|
Text
LAMPIRAN BELAKANG.pdf Download (1MB) |
|
Text
COVER SKRIPSI.pdf Download (39kB) |
|
Text
LAMPIRAN ( i-xv ).pdf Download (141kB) |
Abstract
Tujuan penelitian adalah untuk meningkatkan kemampuan kerjasama kelompok dalam pembelajaran IPA siswa kelas V SD N Larangan 4 Tangerang dengan metode eksperimen. Penelitian dilaksanakan pada bulan Oktober sampai Nopember 2011 dengan subyek penelitian 36 siswa di kelas V. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas, dilaksanakan dengan menggunakan model Kemmis dan Taggart yang dikutip oleh Suharsimi Arikunto. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan melalui tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan/ observasi dan refleksi. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa penilaian proses kerjasama kelompok dan pengamatan proses belajar mengajar dengan metode eksperimen. Penelitian ini dinyatakan berhasil apabila sudah mencapai target yang sudah disepakati oleh penulis dan kolaborator, yaitu jika kemampuan kerjasama masing-masing kelompok sudah mencapai skor ≥ 90 atau ≥ 75% dari skor maksimum (120). Berdasarkan data skor penilaian proses kerjasama kelompok siswa, pada siklus I rata-rata pencapaian skor penilaian proses kerjasama kelompok adalah 81,16 atau 67,63%, prosentase kelompok yang mencapai target,yaitu 50%. Sedangkan pada siklus II ratarata pencapaian skor penilaian proses kerjasama kelompok adalah 97 atau 80,83 %, masing-masing kelompok atau 100% kelompok sudah mencapai target yang diinginkan. Adapun aktivitas siswa dan guru dengan metode eksperimen dari siklus I ke siklus II juga mengalami peningkatan, yaitu terdapat perbaikan-perbaikan dalam tiap siklusnya. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penerapan metode eksperimen pada pembelajaran IPA dapat meningkatkan kemampuan kerjasama kelompok. Sedangkan efektifitas penggunaan metode eksperimen menjadi optimal karena memperhatikan persiapanpersiapan dan langkah-langkah eksperimen dengan benar. Implikasi hasil penelitian adalah bahwa metode eksperimen dapat dijadikan sebagai salah satu metode belajar untuk meningkatkan kemampuan kerjasama kelompok siswa. The research objective is to enhance the ability of group cooperation in science teaching elementary school students in grade V 4 N Prohibition Tangerang with experimental methods. The experiment was conducted in October to November 2011 with 36 students study subjects in class V. The research method used is classroom action research, carried out by using a model of Kemmis and Taggart cited by Suharsimi Arikunto. Classroom action research was conducted through the planning, implementation measures, monitoring / observation and reflection. Data collection instruments used in the form of assessment and observation of group collaboration process of teaching and learning process with an experimental method. This study was approved when it reaches the target that was agreed upon by the author and collaborators, ie, if the ability of co-operation of each group had reached score ≥ 90 or ≥ 75% of the maximum score (120). Based on data from the assessment scores of students group collaboration process, the cycle I mean achievement score of the assessment process group cooperation is 81.16 or 67.63%, the percentage reaching the target group, namely 50%. While in the second cycle of the average achievement score of the assessment process of cooperation group is 97 or 80.83%, respectively, or 100% of the group has reached the desired target. The activities of students and teachers with an experimental method of cycle I to cycle II also increased, ie there are improvements in every cycle. Based on the results of this study can be concluded that the application of experimental method in science learning can enhance the ability of group cooperation. While the effectiveness of the use of experimental methods to be optimal due attention to the preparations and experimental steps correctly. Implications of the results of experimental studies is that the method can be used as one method of learning to enhance students' teamwork skills
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). Drs. A.R Supriatna, M.Pd.; 2). Dra. Lelie Rosmarini, M.Pd |
Subjects: | Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Pendidikan Dasar dan Menengah |
Divisions: | FIP > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Users 14614 not found. |
Date Deposited: | 22 Aug 2022 04:25 |
Last Modified: | 22 Aug 2022 04:25 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/32905 |
Actions (login required)
View Item |