PEMAKAIAN BAHASA ARAB DI MASYARAKAT CIPANAS – CIANJUR JAWA BARAT

MILLA TINA AGHNIA, . (2016) PEMAKAIAN BAHASA ARAB DI MASYARAKAT CIPANAS – CIANJUR JAWA BARAT. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Milla Tina Aghnia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi yang jelas tentang Pemakaian Bahasa Arab di Masyarakat Cipanas - Cianjur Jawa Barat. Yang meliputi latar belakang adanya pemakaian bahasa tersebut, dorongan serta tujuan masyarakat dalam pemakaiannya, jenis dan ranah bahasa yang digunakan, cara pemerolehan bahasanya, masalah-masalah yang dihadapi masyarakat ketika berkomunikasi dengan wisatawan asal Timur Tengah dan pandangan masyarakat terhadap perkembangan pemakaian bahasa Arab di Cipanas - Cianjur. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dan etnografi dengan teknik pengumpulan data melalui observasi lapangan, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di Desa Cipanas Kabupaten Cianjur Jawa Barat dan dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2015-2016. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa adanya masyarakat tutur bahasa Arab di Cipanas - Cianjur Jawa Barat yang terdiri dari para pekerja yang bekerja dalam bidang pelayanan wisatawan asing khususnya dari Timur - Tengah yang mana setiap tahunnya masyarakat tutur bahasa tersebut semakin berkembang. Tujuan Pemakaian Bahasa Arab di Masyarakat Cipanas - Cianjur adalah untuk memenuhi masyarakat Cipanas yang bekerja dalam bidang pelayanan wisatawan asing seperti para pekerja di toko-toko kebutuhan pokok, pelayan rumah makan Arab, pemandu wisatawan Arab dan asisten rumah tangga ketika berkomunikasi dengan wisatawan asal Timur- Tengah. Adapun jenis bahasa Arab yang sering digunakan oleh masyarakat Cipanas - Cianjur adalah bahasa Arab Ammiyah dan bahasa ini hanya digunakan pada ranah pekerjaan. Sedangkan pemerolehan bahasanya terdiri dari dua macam yaitu bahasa Arab yang diperoleh dari suatu lembaga atau sekolah dan bahasa Arab yang diperoleh dari suatu lingkungan, baik lingkungan penutur bahasa Arab asli maupun lingkungan lainnya. Implikasi penelitian ini adalah sebagai masukan bagi para pengajar bahasa Arab untuk memperhatikan penggunaan bahasa Arab pada masyarakat Indonesia terutama di tempat wisata seperti desa Cipanas - Cianjur Jawa Barat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Prof. Dr. Emzir M.Pd. ; 2). Dr. Nuruddin M.A.
Subjects: Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Arab
Divisions: FBS > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: hartati .
Date Deposited: 04 Feb 2020 10:35
Last Modified: 04 Feb 2020 10:35
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/3294

Actions (login required)

View Item View Item