Nurul Huda, . (2016) PENGARUH METODE SNOWBALL THROWING TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS TEKS DISKUSI SISWA KELAS VIII MTS NEGERI SUKATANI. Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
Text
ABSTRAK.pdf Restricted to Repository staff only Download (54kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Restricted to Repository staff only Download (244kB) |
|
Text
DAFTAR RIWAYAT HIDUP.pdf Restricted to Repository staff only Download (201kB) |
|
Text
KATA PENGANTAR.pdf Restricted to Repository staff only Download (139kB) |
|
Text
LEMBAH PENGESAHAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
LEMBAR PERNYATAAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (6kB) |
|
Text
SKRIPSI NURUL HUDA.pdf Download (7MB) |
|
Text
SURAT PERNYATAAN KARYA ILMIAH.pdf Restricted to Repository staff only Download (8kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode snowball throwing terhadap keterampilan menulis teks diskusi kelas VIII MTs Negeri Sukatani. Penelitian ini dilaksanakan pada tahun ajaran genap 2015/2016. Metode penelitian yang digunakan ialah metode eksperimen. Populasi penelitian ini ialah seluruh siswa kelas VIII MTs Negeri Sukatani, yang berjumlah 5 kelas. Pengambilan sampel penelitian dilakukan secara acak untuk mendapatkan satu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Setiap kelas diambil sampel sebanyak 20 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini ialah keterampilan menulis teks diskusi yang didasarkan pada aspek isu, argumen (argumen mendukung dan argumen menentang, simpulan/saran, konjungsi perlawanan, kohesi leksikal dan kohesi gramatikal, penggunaan modalitas, aspek ejaan dan tanda baca, diksi, kalimat efektif dan paragraf efektif. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa kelas eksperimen mencapai nilai rata-rata sebesar 72,1, nilai ini lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rata-rata kelas kontrol 66,6. Sebelum sampel penelitian dianalisis, dilakukan uji persyaratan analisis data terlebih dahulu, yaitu uji normalitas dan homogenitas. Untuk uji normalitas, digunakan Liliefors. Dari hasil perhitungan uji normalitas diperoleh Lo untuk kelas kontrol sebesar Lo = 0,041178 dan Lo untuk kelas eksperimen sebesar Lo = 0,095334 Adapun Lt (Ltabel sebesar 0,19 pada taraf signifikansi (α) 0,05. Dengan demikian, sampel penelitian ini berdistribusi normal karena Lo lebih kecil dari Lt. Untuk uji homogenitas, digunakan rumus uji Fisher. Dari hasil penghitungan diperoleh X2tabel sebesar 2,1682516, sedangkan X2hitung sebesar 1,35586 dengan derajat kebebasan (dk) = (N –1) = 20 – 1 = 19, dan taraf signifikan α = 0,05, maka diperoleh X2hitung = 1,35586 lebih kecil daripada X2tabel = 2,1682516 dengan melihat kriteria pengujian, maka dapat disimpulkan bahwa data tersebut mempunyai varians yang sama atau homogen. Selanjutnya, dilakukan pengujian hipotesis dengan uji-t. Berdasarkan hasil perhitungan, diperoleh t hitung = 4,541 dan t tabel = 2,024 dalam taraf nyata 0,05. Dengan demikian, dapat disimpulkan hipotesis penelitian yang mengatakan bahwa terdapat pengaruh metode snowball throwing terhadap keterampilan menulis teks diskusi kelas VIII MTs Negeri Sukatani. Berdasarkan hasil penelitian, penggunaan metode snowball throwing dapat diterapkan sebagai salah satu metode pengajaran untuk pembelajaran menulis teks diskusi. Metode ini pada dasarnya memiliki kelebihan, antara lain: siswa tertarik dengan materi yang diajarkan oleh guru, siswa mampu memusatkan perhatiannya untuk konsentrasi lebih terhadap materi ajar dengan baik dan cepat, memperluas pengetahuannya, bekerja sama dengan teman kelompoknya dalam pembelajaran, siswa lebih termotivasi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia, metode ini juga sederhana dan mudah untuk diaplikasikan dalam pembelajaran lainnya.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 1). N. Lia Marliana, M.Phil., ; 2). Asep Supriyana, M.Pd., |
Subjects: | Bahasa dan Kesusastraan > Bahasa Indonesia |
Divisions: | FBS > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 07 Feb 2020 10:21 |
Last Modified: | 07 Feb 2020 10:21 |
URI: | http://repository.unj.ac.id/id/eprint/3385 |
Actions (login required)
View Item |