PENDIDIKAN FORMAL SEBAGAI ARENA REPRODUKSI SOSIAL (STUDI TERHADAP SISWA SMP NEGERI 62 JAKARTA DAN SMP TERBUKA KECAMATAN JATINEGARA)

AULIATUNNISA, . (2022) PENDIDIKAN FORMAL SEBAGAI ARENA REPRODUKSI SOSIAL (STUDI TERHADAP SISWA SMP NEGERI 62 JAKARTA DAN SMP TERBUKA KECAMATAN JATINEGARA). Sarjana thesis, UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.

[img] Text
COVER.pdf

Download (392kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (379kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (308kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (399kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (297kB) | Request a copy
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (183kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (253kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (288kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan perbedaan habitus dan modal pada siswa di dua sekolah yang berada dibawah naungan pemerintah yaitu sekolah negeri dan sekolah terbuka. Penelitian ini juga menjelaskan proses reproduksi sosial yang terjadi dalam arena pendidikan di SMP Negeri 62 Jakarta dan SMP Terbuka Kecamatan Jatinegara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data penelitian diambil menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan tujuh subjek penelitian kunci yang terbagi atas dua kategori; kategori I adalah siswa sekolah reguler yang berjumlah lima orang. Pada kategori II adalah siswa sekolah terbuka yang berjumlah dua orang. Serta subjek penelitian pendukung sebagai triangulasi data yaitu wakil kepala sekolah dari bidang kesiswaan dan bidang kurikulum. Selain data primer, peneliti juga menggunakan data sekunder yang didapat dari internet, buku, artikel, maupun media online lainnya yang mendukung penelitian. Proses pengambilan data dilakukan sejak bulan Desember 2021 hingga April 2022. Penelitian ini dilakukan di Gedung SMP Negeri 62 Jakarta di Jalan Jatinegara Timur IV No.5, RT.8/RW.7, Rw. Bunga, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur. Hasil penelitian ini adalah SMP Negeri 62 Jakarta memiliki siswa dengan latar belakang sosial ekonomi yang beragam mulai dari siswa dengan kelas sosial bawah hingga siswa dengan kelas sosial atas berbaur dalam satu kelas. Berbeda dengan siswa SMP Terbuka yang kebanyakan adalah siswa dari kelas sosial bawah. Perbedaan latar belakang sosial ekonomi justru menjadikan sekolah sebagai agen yang melanggengkan ketimpangan sosial. Sekolah melalui peraturan dan kegiatan menginternalisasikan habitus kelas atas kepada semua siswa. Setiap siswa seakan memiliki kesempatan yang sama untuk berhasil. Untuk memperoleh keberhasilan, siswa dari kelas bawah harus melalui proses borjuisasi, yaitu mengasimilasi modal budaya kelas atas. ***** This study aims to explain the differences in habitus and capital of students in two schools under the auspices of the government, namely public schools and open schools. This study also explains the process of social reproduction that occurs in the educational arena at SMP Negeri 62 Jakarta and SMP Open Jatinegara District. This research uses a qualitative approach with a case study method. The research data were taken using observation, interview, and documentation techniques. Interviews were conducted with seven key research subjects, which were divided into two categories; category I is five students from regular school. In category II is two students from open school. Research subjects supporting and data triangulation are the vice principal of the student affairs and curriculum fields. In addition to primary data, researchers also use secondary data obtained from the internet, books, articles, and other online media that support the research. The data collection process was carried out from December 2021 to April 2022. Conducted this research at the Public Junior High School 62 Jakarta, Building on Jatinegara East Street IV No.5, RT.8/RW.7, Rw. Bunga, Jatinegara District, East Jakarta City. The results of this study are SMP Negeri 62 Jakarta has students with various socio-economic backgrounds ranging from students with lower social classes to students with upper social classes mingling in one type. In contrast to the Open Middle School students, most of the students are from the lower social classes. Differences in socio-economic backgrounds actually make schools as agents that perpetuate social inequality. Schools through rules and activities internalize upper class habits to all students. Every student seems to have an equal chance of succeeding. To be successful, students from the lower classes must go through a bourgeois process, namely assimilating the cultural capital of the upper classes.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 1). Meila Riskia Fitri, S.Pd., MA ; 2). Devi Septiandini, M.Pd
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi
Pendidikan > Penelitian Tindakan Kelas > Pendidikan Dasar dan Menengah
Divisions: FIS > S1 Sosiologi
Depositing User: Users 15423 not found.
Date Deposited: 05 Sep 2022 07:24
Last Modified: 05 Sep 2022 07:24
URI: http://repository.unj.ac.id/id/eprint/34686

Actions (login required)

View Item View Item